Raskin di Maphar Siap Didistribusikan

Kamis, 10 Desember 2015 Reporter: Septradi Setiawan Editor: Lopi Kasim 5343

444 Karung Beras Raskin Siap Dibagikan Di Kelurahan Maphar

(Foto: Septradi Setiawan)

Beras miskin (raskin) di Kelurahan Maphar, Taman Sari, Jakarta Barat siap didistribusikan kepada warga pemegang kupon yang tersebar di sembilan RW di wilayah tersebut.

Tapi ingat, beras itu diperuntukkan untuk warga kurang mampu di wilayah kami

"Tapi ingat, beras itu diperuntukkan untuk warga kurang mampu di wilayah kami, jadi untuk mereka yang pegang kupon saja, makanya saya harap segera mengambil di kelurahan," ujar Mahfud, Lurah Maphar, Kamis (10/12).

Dikatakan Mahfud, warga yang memegang kupon cukup hanya mengeluarkan kocek sebesar Rp 24.000. Namun, bagi mereka yang belum memiliki kupon terpaksa harus menunggu survei Badan Pusat Statistik (BPS) 2015 selesai.

Menurut Mahfud, beras raskin tersebut tidak dibolehkan untuk diperjualbelikan lantaran sudah disesuaikan dengan data warga kurang mampu.

"Kalau ada yang menjual kembali sanksinya bisa pencabutan kupon dan akan kita ganti dengan yang lain. Makanya saya berharap dapat melaporkan jika ada temuan jual beli beras raskin," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Lurah di Jaktim Diminta Aktif Monitor Penyaluran Raskin

Lurah di Jaktim Diminta Aktif Monitor Penyaluran Raskin

Kamis, 03 Desember 2015 6050

 Warga Kurang Mampu di Pulau Seribu Didata Ulang

Warga Kurang Mampu di Pulau Seribu Didata Ulang

Jumat, 28 Agustus 2015 3693

beras raskin

3.200 KK di Kebon Bawang Dapat Raskin Gratis

Jumat, 03 Juli 2015 3254

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307886

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks