PT Transjakarta akan Buka Rute Baru ke Stasiun

Selasa, 01 Desember 2015 Reporter: Andry Editor: Budhy Tristanto 5902

PT Transjakarta akan Buka Rute Baru ke Stasiun

(Foto: Reza Hapiz)

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) berencana membuka rute baru yang akan melewati‎ stasiun-stasiun Kereta Rel Listrik (KRL) pada Desember ini.

Kami memang sedang merancang membuka rute pengumpan, termasuk ke stasiun kereta

Pembukaan rute baru ini nantinya difungsikan sebagai rute penumpang (feeder) di stasiun-stasiun yang belum dilayani koridor bus Transjakarta.

Direktur Utama PT Transportasi Jakarta, Antonius NS Kosasih mengatakan, rencananya stasiun yang bakal dilalui armada bus Transjakarta sebagai rute pengumpan yakni Stasiun Tebet dan Stasiun Tanah Abang.

‎"Kami memang sedang merancang membuka rute pengumpan, termasuk ke stasiun kereta. Seperti Stasiun Tanah Abang dan Tebet, kita usahakan bisa dipercepat Desember ini," kata Kosasih, saat dihubungi, Selasa (1/12).

Kosasih menjelaskan, bus yang nantinya akan‎ melayani rute pengumpan ke stasiun-stasiun KRL merupakan bus dengan ukuran sedang sebanyak 300 unit. Bus baru itu diupayakan akan mulai beroperasi pada akhir tahun ini.

‎"Pengadaannya atas kerjasama kami dengan Koperasi Angkutan Jakarta (Kopaja)," tuturnya.

Untuk mengoperasikan bus tersebut, Kosasih mengaku masih menyusun draft Peraturan Gubernur (Pergub). Sebab, sampai kini belum  iada aturan yang mengatur mengenai rencana ini dan baru pertama kali di Indonesia.

"Aturan yang harus dipenuhi terkait administrasi regulasi," tandas Kosasih.

BERITA TERKAIT
Djarot Minta Armada Transjakarta Tua Dikandangkan

Djarot Minta Armada Transjakarta Tua Dikandangkan

Selasa, 23 Juni 2015 6092

Laka Lantas Mobil Tabrak Halte Bus Trans Di Tanah Kusir

Mobil Tabrak Halte Transjakarta di Tanah Kusir

Sabtu, 21 November 2015 10620

Basuki akan Perpanjang Transjakarta Sampai Bekasi & Tangerang

Basuki akan Perpanjang Transjakarta Sampai Bekasi & Tangerang

Jumat, 20 November 2015 6963

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307903

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks