Selasa, 01 Desember 2015 Reporter: Septradi Setiawan Editor: Lopi Kasim 2601
(Foto: Septradi Setiawan)
Untuk mengantisipasi genangan saat hujan di wilayah Kelurahan Tomang, sebanyak 57 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) membersihkan seluruh saluran air yang tersebar di 16 RW wilayah kelurahan tersebut.
Lurah Tomang, Bambang mengatakan, saat ini pengerjaan sudah dalam tahap pengangkatan lumpur. Namun, sebagian di antaranya tengah dalam pengerjaan bersama petugas Sudin Tata Air Jakarta Barat.
"
Dari hasil pemetaan genangan yang paling rawan masih berada di depan Trisakti , artinya apa, kalau di Trisakti meluber tidak menutup kemungkinan wilayah kami juga tergenang," katanya, Selasa (1/12).Menurut Bambang, sebagian saluran yang sudah dibersihkan diprediksi mampu menampung debit air hingga 40 sentimeter. Kondisi itu diperkuat setalah Stasiun Pompa Air di Trisakti berjalan dengan baik.
"Saya kira kalau soal genangan pasti ada, hanya saja tidak akan bertahan lama, semua sudah saya cek, hasilnya bagus, sebagian saluran sudah berjalan dan pompa air trisakti hidup," tandasnya.