November, Kasus DBD di Jaksel Nihil

Senin, 30 November 2015 Reporter: Izzudin Editor: Widodo Bogiarto 2533

November, Kasus DBD di Jaksel Nihil

(Foto: Ilustrasi)

Berdasarkan data Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan, pada November tidak ditemukan pengidap demam berdarah dengue (DBD). Sementara pada Oktober tercatat ada 17 pasien DBD.

Kebanyakan kasus demam berdarah menjelang peralihan musim panas ke musim hujan karena genangan

"Kebanyakan kasus demam berdarah menjelang peralihan musim panas ke musim hujan karena genangan," kata Henny Fachrudin, Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan, Senin (30/11).

Menurut Henny, wilayah kecamatan rawan DBD diantaranya, Setiabudi, Cilandak, Tebet, dan Jagakarsa. Meski terbilang nihil, warga diimbau untuk tetap waspada penularan DBD.

"Penyakit DBD itu tergantung masyarakat juga. Kalau orangnya bersih, Insya Allah tidak terkena penyakit DBD. Penyakit itu timbul dari jentik nyamuk yang bersarang dalam genangan setelah hujan," ujar Henny.

Henny menambahkan, dalam musim peralihan ini banyak penyakit yang akan timbul, seperti inspeksi saluran pernafasan akut (Ispa), flu dan diare.

BERITA TERKAIT
Basuki akan Naikan Honor Jumantik

Basuki akan Naikkan Honor Jumantik

Kamis, 26 November 2015 15920

Akibat Proyek Pelebaran Hotel, 4 Warga Menteng Terserang DBD

Empat Warga Kebon Sirih Terjangkit DBD

Senin, 16 November 2015 2379

448 Warga Jakbar Terjangkit DBD

448 Warga Jakbar Terjangkit DBD

Jumat, 16 Oktober 2015 3033

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469050

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307877

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284371

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks