TPS Liar di Srengseng akan Diawasi

Senin, 30 November 2015 Reporter: Septradi Setiawan Editor: Rio Sandiputra 3017

 TPS Liar di Srengseng akan Diawasi

(Foto: Ilustrasi)

Sudin Kebersihan Jakarta Barat akan mengawasi Tempat Pembuangan Samah (TPS) liar di RW 03, Kelurahan Srengseng, Kembangan. Selain akan dipasangi papan pengumuman larangan pembuangan sampah, sejumlah petugas juga akan disiagakan di lokasi tersebut.

Kami sedang menyiapkan petugas untuk menjaga tempat itu, mungkin jumlahnya sekitar lima orang

"Kemarin saya sudah koordinasi dengan camat dan lurah, hari ini sudah kita buat papan larangan, mungkin besok sudah terpasang," ujar Sarifudin, Kepala Sudin Kebersihan Jakarta Barat, Senin (30/11).

Dikatakan Sarifudin, selain papan larangan, pihaknya juga bakal menempatkan beberapa petugas pengawasnya guna mencegah adanya warga yang membuang sampah di tempat tersebut.

"Kami sedang menyiapkan petugas untuk menjaga tempat itu, mungkin jumlahnya sekitar lima orang, mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah berjalan," tandasnya.

Seperti diketahui, tumpukan sampah di TPS liar RT 02/03, Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat kian memprihatinkan. Pasalnya, tumpukan sampah yang letaknya persis di belakang Hutan Kota Srengseng itu hampir menutupi bagian depan pemukiman warga.

BERITA TERKAIT
10 Meter, Sampah Di Srengseng Menggunung

Tumpukan Sampah di Srengseng Dikeluhkan Warga

Jumat, 27 November 2015 4510

Sudinsih Jakbar Siap Tangani Sampah di Pemukiman Warga Tanjung Duren

Sehari 243 Ton Sampah di Gropet Terangkut ke Bantar Gebang

Senin, 16 November 2015 3323

10 Meter Sampah Menggunung Di Kapuk

Tumpukan Sampah di Lahan Perumnas Dikeluhkan

Rabu, 18 November 2015 4175

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307909

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks