Basuki Pinjamkan Kapal Dinas ke Bupati Kepulauan Seribu

Jumat, 27 November 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 4797

Basuki Pinjamkan Kapal Dinas ke Bupati Kepulauan Seribu

(Foto: Ilustrasi)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) akan meminjamkan kapal dinasnya untuk operasional Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo. Ini karena anggaran operasional sewa kapal Bupati Kepulauan Seribu telah dipangkas.

Dia (bupati) langsung koreksi dan kurangin, dikurangin juga masih banyak. Terus bagaimana? Saya bilang pakai kapal saya saja

Dalam pengajuan anggaran, untuk sewa kapal bupati diajukan sebesar Rp 11 juta untuk satu kali jalan. Hal itu dinilai terlalu mahal dan pemborosan.

"Di Kepulauan Seribu rata-rata sewa kapal, alasan bupati mau ke mana-mana harus sewa kapal. Sekali jalan sampai Rp 11 juta, mengerikan sewa kapalnya," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (27/11).

Menurut Basuki, memang sebelumnya Budi sudah melakukan pemangkasan sendiri untuk anggaran sewa kapal. Namun hal tersebut masih dinilai terlalu besar.

"Dia (bupati) langsung koreksi dan kurangin, dikurangin juga masih banyak. Terus bagaimana? Saya bilang pakai kapal saya saja. Bupati Kepulauan Seribu kapal dinasnya pakai kapal dinas gubernur," ucapnya.

Sehingga anggaran tersebut, lanjut Basuki, bisa digunakan untuk kegiatan lainnya yang lebih bermanfaat. Basuki ingin mengalihkan anggaran yang disisir untuk pembangunan rumash susun (rusun). Sebab masih ada beberapa pembangunan rusun yang belum mendapatkan alokasi anggaran.

BERITA TERKAIT
Basuki Sebut Penyisiran KUA-PPAS Sudah 90 Persen

Penyisiran KUA-PPAS Sudah 90 Persen

Jumat, 27 November 2015 5443

Basuki Pastikan Ganti Pejabat Hari Ini

Basuki: Dinasehati Masih Ngeyel

Jumat, 27 November 2015 14343

Penyisiran Anggaran Ditargetkan Rampung Minggu

Senin, KUA-PPAS Diserahkan ke DPRD

Kamis, 26 November 2015 3858

29 Kapal Ojek Tersertifikasi

29 Kapal Ojek Tersertifikasi

Kamis, 26 November 2015 5758

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307907

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261001

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks