Bursa Kerja Jakbar Sediakan 3.000 Lowongan

Jumat, 27 November 2015 Reporter: Folmer Editor: Rio Sandiputra 5775

Sudinakertrans Jakbar Kembali Gelar Job Fair

(Foto: doc)

Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Sudin Nakertrans) Jakarta Barat kembali menggelar pameran bursa kerja atau job fair pada 2 hingga 3 Desember mendatang.

Lowongan kerja yang disediakan bagi lulusan SMA/SMK, D1-D3 maupun sarjana termasuk penyandang disabilitas

Sebanyak 3.000 lowongan kerja dari berbagai posisi dari 40 perusahaan disiapkan dalam bursa kerja yang akan digelar Seasson City Mal, Jl Latumenten, Jakarta Barat.

"Kegiatan ini untuk memfasilitasi pencari kerja dalam mendapatkan informasi lowongan kerja dan bertemu langsung dengan pihak perusahaan," ujar Suhari, Kepala Sudin Nakertrans, Jumat (27/11).

Dikatakan Suhari, kegiatan bursa kerja ini tidak dipungut biaya alias gratis. Sejumlah perusahaan yang akan ikut serta dalam bursa kerja ini di antaranya bidang industri, jasa, pelayaran, otomatif, perbankan, restoran, retail dan lain lain.

Lowongan yang tersedia mulai dari operator, supervisor, manajer toko, staf administrasi, marketing, sales, sopir, apoteker, koki, waiters, mekanik, teknis, HRD dan lain lain.

"Lowongan kerja yang disediakan bagi lulusan SMA/SMK, D1-D3 maupun sarjana termasuk penyandang disabilitas," katanya.

Ia berharap, warga Ibukota dapat mengunjungi bursa kerja ini. Selain itu, dapat menyerap tenaga kerja atau pengangguran yang saat ini mencapai 8,69 persen.

"Kami berharap kegiatan ini dimanfaatkan sebaik - baiknya oleh pencari kerja untuk mendapatkan pekerjaan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Job Fair Jakpus Sediakan 2.000 Lowongan Kerja

Job Fair Jakpus Sediakan 2.000 Lowongan Kerja

Rabu, 25 November 2015 5791

Sudin Nakertrans Meriahkan Bursa Kerja Gratis Dengan Doorprize

Sudin Nakertrans Jaktim Kembali Gelar Bursa Kerja

Jumat, 20 November 2015 4639

40 Perusahaan Ikuti Job Fair di Kramatjati

40 Perusahaan Ikuti Job Fair di Kramatjati

Selasa, 24 November 2015 2472

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks