HBKB Dinilai Efektif Promosikan Produk UKM

Minggu, 22 November 2015 Reporter: Nurito Editor: Widodo Bogiarto 4117

HBKB Dinilai Efektif Promosikan Produk UKM

(Foto: Nurito)

Kegiatan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) di Jalan Pemuda, Rawamangun, Jakarta Timur, tidak hanya untuk menciptakan udara bersih dan sehat. Namun dapat menggerakkan roda perekonomian. Sebab para pelaku usaha mikro, dapat berperan serta dalam kegiatan yang digelar setiap dua minggu sekali.

Jadi HBKB ini tidak hanya untuk kesehatan namun juga bisa menciptakan roda perekonomian

Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Husein Murad mengatakan, HBKB ternyata bisa dimanfaatkan untuk ajang promosi produk dari Usaha Kecil Menengah (UKM). Dengan demikian roda perekonomian dapat bergulir cepat.

"Jadi HBKB ini tidak hanya untuk kesehatan namun juga bisa menciptakan roda perekonomian. Sebab semakin banyak warga yang datang, roda perekonomian berkembang pesat," ujar Murad, usai membuka HBKB di Jalan, Minggu (21/11).

Menurut Husein, setiap kegiatan HBKB, perputaran uang cukup tinggi terjadi. Walau belum ada penelitian namun ia yakin nilai perputaran uang bisa mencapai ratusan juta. Apalagi pelaku usaha yang turut andil di setiap kegiatan cukup banyak, bisa mencapai 100 pelaku usaha.

Hal ini juga sebenarnya sangat menarik bagi para mahasiwa untuk melakukan riset atau penelitian dan pengembangan. Yakni untuk meneliti jumlah omzet atau putaran uang dari para pelaku UKM yang andil di HBKB. Bahan ini bisa dijadikan ajang studi mereka yang kuliah di fakultas ekonomi.

Pantauan di lapangan, ribuan warga menikmati HBKB di Jalan Pemuda. Mereka bermain futsal, bulutangkis, sepatu roda, senam, sepeda santai dan aktivitas lain untuk kebugaran tubuh.

BERITA TERKAIT
HBKB di Jakut Ada Doorprize Sepeda

HBKB di Jalan Boulevard Dapat Hadiah Sepeda

Minggu, 15 November 2015 2622

 Pemkot Jakut Akan Kembali Gelar HBKB

Minggu, HBKB Jakut Digelar di Jl Boulevard Raya

Jumat, 13 November 2015 3430

HBKB Diwarnai Gerak Jalan Santai 3.000 Pelajar

HBKB Dimeriahkan Gerak Jalan Santai 3.000 Pelajar

Minggu, 25 Oktober 2015 4985

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307912

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261002

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks