Basuki Puji Susunan Anggaran Dinas Bina Marga

Sabtu, 21 November 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Budhy Tristanto 9321

Basuki Puji Susunan Anggaran Dinas Bina Marga

(Foto: Yopie Oscar)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), memuji penyusunan anggaran yang diajukan Dinas Bina Marga.

Saya rasa ini yang paling baik, dari beberapa yang sudah disisir

Dikatakan Basuki, dari beberapa dinas yang telah disisir, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) tersebut yang dinilai paling baik dalam menyusun anggaran.

"Saya rasa ini yang paling baik, dari beberapa yang sudah disisir. Pak Yusmada mengerti apa yang saya mau, kami sering berkoordinasi dan terbukti dia bisa menerapkannya," kata Basuki, saat menyisir Kebijakan Umum Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) - Prioritas dan Plafon Anggaran (KUA-PPAS) 2016 di Balai Kota DKI Jakarta, Sabtu (21/11).

Dari penyisiran yang dilakukan hanya ada beberapa kegiatan yang diminta untuk digabung agar nilai lelang bisa lebih besar, sehingga bisa menjaring kontraktor besar. Sebab, Basuki tidak ingin lagi mendapatkan kontraktor yang abal-abal.

"Dinas Pariwisata dan Kebudayaan saya rasa kalau tidak disisir anggarannya bisa lebih besar dari Dinas Bina Marga. Masa satu festival dianggaran bisa sampai Rp 10 miliar," ujar Basuki. 

Basuki mengatakan sengaja merekam semua kegiatan penyisiran RAPBD 2016 melalui e-planning ini, agar bisa menjadi pembelajaran untuk SKPD lain.

"Tidak hanya untuk SKPD bahkan, nanti kalau ini berhasil bisa diikuti seluruh Indonesia. APBN juga menggunakan ini (e-planning)," ucap Basuki.

Sebelumnya Basuki telah menyisir anggaran pada Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Dinas Kebersihan, Dinas Tata Air, serta Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta.

BERITA TERKAIT
Basuki Tegaskan Tak Akan Pakai Kontraktor Abal-abal

Basuki Sisir Anggaran Dinas Bina Marga

Sabtu, 21 November 2015 6894

Basuki Pertanyakan Besaran Anggaran Perawatan KBT

Basuki Pertanyakan Besaran Anggaran Perawatan KBT

Sabtu, 21 November 2015 5686

Basuki Minta Penggunaan BBM Genset Pompa Diaudit

Basuki Minta Penggunaan BBM Genset Pompa Diaudit

Sabtu, 21 November 2015 10557

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307258

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks