Pengunjung Pulau Sebira Diberi Sertifikat

Sabtu, 21 November 2015 Reporter: Suparni Editor: Lopi Kasim 3610

sertifikat warga sejati

(Foto: Suparni)

Peningkatan sektor pariwisata di pulau-pulau yang dinilai memiliki potensi wisata terus dilakukan di Kepulauan Seribu. Salah satunya, dengan memberikan sertifikat warga Jakarta sejati bagi pengunjung yang datang ke Pulau Sebira.

Setiap warga DKI Jakarta yang datang wisata ke Pulau Sebira, akan kita berikan sertifikat

Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Sudin Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu, Neneng Rohaeni mengatakan, Pemberian sertifikat tersebut dimulai hari ini dan pertama kali diberikan kepada Bupati Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, Budi Utomo.

"Setiap warga DKI Jakarta yang datang wisata ke Pulau Sebira, akan kita berikan sertifikat tadi, karena pulau ini wilayah terluar dari DKI Jakarta khususnya Pulau Seribu," ujarnya, Sabtu (21/11).

Pulau Sebira, yang terletak di Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara selain memiliki Mercusuar Menara Jaga Utara yang dibangun VOC tahun 1869, juga memiliki keindahan laut serta budaya tarian yang menarik.

"Bakat anak-anaknya cukup baik soal tari, kita akan berikan pembinaan dan pelatihan agar nantinya dapat dikemas sebagai paket wisata, begitu juga makanan khasnya dapat juga UKM mengembangkannya," katanya.

Untuk diketahui, setiap wisatawan yang datang ke Pulau Sebira terutama yang datang ke Menara Jaga Utara (mercusuar) akan mengisi daftar tamu, dan mengisi formulir sebagai wisatawan dengan alamat identitas yang jelas. Nantinya, sertifikat akan dikirimkan ke alamat yang tertera di daftar tamu tersebut.

BERITA TERKAIT
Pelayanan Kesehatan di Pulau Sebira Sudah Optimal

Pelayanan Kesehatan di Pulau Sebira Sudah Optimal

Jumat, 20 November 2015 7874

Pariwisata Pulau Seribu Gencar Dipromosikan

Pariwisata Pulau Seribu Gencar Dipromosikan

Rabu, 30 September 2015 2842

Warga Pulau Sebira Butuh Kapal Cepat

Pulau Sebira Butuh Kapal Cepat

Jumat, 20 November 2015 4859

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks