Selasa, 10 November 2015 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Widodo Bogiarto 2244
(Foto: Suriaman Panjaitan)
Pasca penertiban lima hari lalu, sebanyak tujuh Pekerja Harian Lepas (PHL) yang dipimpin Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Utara, Yati Sudiharti, Selasa (10/11), membersihkan areal jalur hijau yang berlokasi di Kompleks UKA di Kelurahan Tugu Utara, Koja.
"Sebanyak tiga truk material berisi bahan bangunan bekas pos kamling, kandang burung dan warung makanan kami bersihkan," kata Yati.
Selain jalur hijau, tujuh PHL juga tampak membersihkan saluran air yang ada di sekitar jalur hijau. Pembersihan ini untuk mengantisipasi tersumbatnya saluran sehingga menimbulkan genangan saat musim hujan.
"Jalur hijau ini akan segera kami tanami pohon pelindung agar lebih asri serta teduh," ujar Yati.