Jumat, 06 November 2015 Reporter: Izzudin Editor: Rio Sandiputra 6831
(Foto: Ilustrasi)
Pemerintah kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan sudah mengusulkan lahan untuk pembuatan Waduk Rawa Minyak di Jalan Aupe, Kelurahan Pasar Minggu. Nantinya, waduk tersebut akan menjadi kantung dan resapan air guna mencegah banjir di permukiman sekitar.
Walikota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi
mengatakan, lahan yang diajukan memiliki luas sekitar 1,3 hektare. Dan memang sebenarnya saat ini sudah dalam tahap pemeriksaan berkas."Seharusnya pembebasan masuk anggaran tahun 2015 ini. Sekarang tinggal pemeriksaan berkas surat keterangan tindak sengketa saja," ujarnya Jumat, (6/11).
Menurut Tri, wilayah Jakarta Selatan tidak perlu banyak genangan karena air mengalir ke wilayah lain. Dimana, sudah dibantu juga dengan adanya polder dan waduk.
"Sebenarnya di Jakarta Selatan harusnya nggak banjir, karena airnya mengalir. Yang daerah cekungan sudah dibantu dengan pompa," ucapnya.
Sementara itu, Camat Pasar Minggu, Heryanto mengatakan, proses pembebasan lahan sudah masuk pada tahap musyawarah harga antara Dinas Tata Air DKI dengan masyarakat wilayah.
"Memang untuk waduk tapi lahan belum dibebaskan. Padahal, sudah ada musyawarah harga, karena yang membebaskan lahan dari Dinas Tata Air," tandasnya.