Besi Pembatas Jl RE Martadinata Belum Diperbaiki

Kamis, 05 November 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Rio Sandiputra 2761

Ambruk, Rel Besi Pembatas Jalan di Jalan RE Martadinata Tak Kunjung Diperbaiki

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Kondisi marka jalan, berupa guardrail atau besi pengaman jalan, di sepanjang Pelabuhan Tanjung Priok, Jalan RE Martadinata, Jakarta Utara yang ambruk tak kunjung diperbaiki.

Sudah terjadi sekitar 6 bulan lebih. Dan, itu akibat ditabrak truk pengangkut kontainer yang melintas waktu itu

Pantauan Beritajakarta.com, besi pengaman jalan rusak dan ambruk ke saluran air yang berada di pinggirnya. Terdapat empat titik besi yang menjuntai ke saluran. Imbasnya, membahayakan warga yang berjalan, besi itu membuat saluran jadi mampet.

Deden (48) warga RW 14, Kelurahan Tanjung Priok, Kecamatan Tanjung Priok mengatakan, bahwa rusaknya besi pengaman jalan seperti di dekat Taman Karapan Sapi dan pos 9 akibat ditabrak truk pengangkut kontainer dan mobil pribadi.

"Sudah terjadi sekitar 6 bulan lebih. Dan, itu akibat ditabrak truk pengangkut kontainer yang melintas waktu itu," ujar Deden, Kamis (5/11).

Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Utara, Anthon Parura mengatakan, pihaknya sudah mengetahui rusaknya guardrail di sepanjang jalan tersebut.

"Jalan tersebut juga sedang ada pengerjaan perbaikan saluran. Maka kami sudah berkoordinasi dengan Sudin Tata Air. Intinya, kelar perbaikan saluran, guardrail yang rusak akan segera kami perbaiki," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Marka Jalan dijalan Pengadegan Timur Tertutup Pohon Membahayakan

Marka Jalan Tertutup Pohon

Kamis, 09 Juli 2015 3063

Marka Jalan Banyak Tertutup Pohon

Rambu dan Marka Jalan di Jaktim Tertutup Pohon

Rabu, 18 Juni 2014 4036

Basuki Pastikan Ada Akses Jalan di Lahan RS Sumber Waras

Basuki Pastikan Ada Akses Jalan di Lahan RS Sumber Waras

Jumat, 21 Agustus 2015 4776

DKI Berikan Izin Fungsi Lahan untuk Kedubes AS

DKI Beri Izin Fungsi Lahan untuk Kedubes AS

Senin, 08 Juni 2015 2858

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468507

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks