5.000 Mustahik Diberi Santunan

Selasa, 03 November 2015 Reporter: Folmer Editor: Widodo Bogiarto 2991

Santunan Rp 3,2 Miliar Disalurkan untuk 5 Ribu Mustahik

(Foto: Istimewa)

Wali Kota Jakarta Barat, Anas Efendi menyalurkan santunan zakat, infak dan sedekah (ZIS) sebesar Rp 3,2 miliar untuk 5.000 mustahik di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Selasa (3/11). Pemberian santunan ini dalam rangka kegiatan Gema Muharram 1437 H/2015.

Semoga santunan yang diberikan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya

Turut hadir dalam acara yang rutin digelar setiap tahunnya yakni Asisten Kesejahteraan Masyarakat (Askesmas) DKI Jakarta, Fatahillah, para pejabat Pemkot Administrasi Jakarta Barat, camat, lurah serta tokoh masyarakat lainnya.

“Saya menyampaikan ucapan selamat dari Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atas pemberian santunan kepada para mustahik di Jakarta Barat,” kata Fatahillah.

Fatahillah mengatakan, Gubernur DKI berpesan kepada para pimpinan wilayah, terutama wali kota untuk selalu memberikan informasi mengenai situasi dan kondisi saat ini.

“Semoga santunan yang diberikan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya. Sementara kepada mereka yang memiliki kemampuan untuk selalu meningkatkan ibadah serta memperbanyak amal dan sedekahnya," ujar Fatahillah.

Sementara itu, Anas Efendi mengimbau warga Jakarta Barat untuk menyalurkan ZIS melalui Badan Amil Zakat dan Sedekah (Bazis) yang selanjutnya akan dikembalikan kepada masyarakat yang berhak.

"Jadi sekitar 5.000 mustahik yang mendapatkan santunan dari para pengusaha, pejabat dan sebagainya, maka itu ada hak orang lain," tutur Anas.

Kepala Kantor Bazis Jakarta Barat, Jamhuri menambahkan, 5.000 mustahik penerima santunan itu diantaranya 936 guru ngaji, 463 guru honorer, 900 anak yatim, 600 kaum dhuafa, 750 siswa SMP dan SMA sebanyak.

Hamhuri mengungkapkan, pihaknya juga memberikan pembinaan dan pelatihan bagi para mustahik. “Keterampilan yang diberikan diantaranya menjahit untuk 40 orang, pemulasaran (mengurus) jenazah 40 orang, dan pembuatan SIM C 70 orang,” paparnya.

BERITA TERKAIT
Jokowi Sumbang 3 Ekor Sapi untuk DKI

Jokowi Sumbang 3 Ekor Sapi untuk DKI

Rabu, 23 September 2015 4638

73 Lembaga Keagamaan Terima Bantuan ZIS

73 Lembaga Keagamaan Terima Bantuan ZIS

Rabu, 07 Oktober 2015 2878

Mustahik Diminta Disiplin Ikuti Pelatihan Keterampilan

Mustahik Diminta Disiplin Ikuti Pelatihan Keterampilan

Rabu, 26 Agustus 2015 3666

 Ratusan Mustahik di Jakbar Ikut Pelatihan Keterampilan

180 Mustahik Jakbar Dapat Pelatihan Keterampilan

Rabu, 26 Agustus 2015 3922

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks