2.773 HPR di Jaktim Divaksinasi

Jumat, 30 Oktober 2015 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2087

2.773 HPR di Jaktim Sudah Divaksinasi

(Foto: Nurito)

Ribuan Hewan Penyebar Rabies (HPR) di Jakarta Timur telah divaksinasi. Ini untuk mencegah adanya penularan rabies dari hewan ke manusia.

Kendala kita di lapangan, para pemilik enggan vaksinasi di hari kerja, mereka mintanya hari libur. Sedangkan libur petugas kita juga sangat minim

Kepala Seksi Peternakan Sudin Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Timur, Faizah mengatakan, vaksinasi hewan penular rabies baru mencapai 2.773 ekor karena banyak kendala yang dihadapinya. Di antaranya adalah, minimnya SDM di lapangan untuk proses vaksinasi. Kemudian para pemilik hewan, tidak mau vaksinasi dilakukan saat hari kerja. Mereka rata-rata menginginkan vaksinasi dilakukan hari libur.

“Kendala kita di lapangan, para pemilik enggan vaksinasi di hari kerja, mereka mintanya hari libur. Sedangkan libur petugas kita juga sangat minim,” ujar Faizah, Jumat (30/10).

Wilayah yang sulit dilakukan vaksinasi saat hari kerja berada di Kecamatan Cakung. Terlebih banyak perumahan mewah yang berdiri di sana. "Kita baru akan menjadwalkan pemberian vaksinasi di Metland pada 15 November mendatang," ucapnya.

Berdasarkan data Sudin KPKP Jakarta Timur, dari 2.773 ekor hewan penular rabies yang divaksin ini, masing-masing dari Kecamatan Matraman sebanyak 176 ekor, Jatinegara 237 ekor, Pulogadung 381 ekor, Duren Sawit 557 ekor, Cakung 170 ekor, Makasar 317 ekor, Kramatjati 145 ekor, Cipayung 200 ekor, Ciracas 394 ekor dan Pasar Rebo 196 ekor.

"Sudah 79,23 persen dari target 3.500 ekor. Kita optimis bisa mencapainya hingga Desember nanti," tandasnya.

BERITA TERKAIT
30 Hewan Potensi Rabies Divaksin di Kebon Bawang Jakut

30 HPR di Kebon Bawang Divaksinasi

Rabu, 07 Oktober 2015 3679

86 Hewan Pengidap Rabies Berhasil Ditangkap di Jakbar

86 Hewan Penular Rabies Diamankan

Selasa, 01 September 2015 4553

Antisipasi Rabies, 43 Ekor Anjing Divaksinasi

Antisipasi Rabies, 43 HPR Divaksinasi

Rabu, 19 Agustus 2015 4581

48 Hewan di Sumur Batu Divaksinasi Anti Rabies

48 Hewan di Sumur Batu Divaksinasi Anti Rabies

Rabu, 07 Oktober 2015 2720

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307855

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks