7.419 Lampu PJU Baru Segera Terangi Jakut

Kamis, 29 Oktober 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Widodo Bogiarto 3848

Pengerjaan Lampu PJU Jakut Sudah mencapai 60 Persen

(Foto: doc)

Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Utara mencatat, hingga akhir Oktober, lampu penerangan jalan umum (PJU) baru yang telah terpasang di enam wilayah kecamatan mencapai 60 persen dari total 7.419 titik lampu. Seluruh lampu yang dipasang merupakan jenis Light Emitting Diode (LED) atau hemat energi.

Kami terus mempercepat pemasangan lampu PJU baru. Kita targetkan 10 Desember selesai

Kepala Suku Dinas Perindustrian dan Energi Jakarta Utara, Tuti Kurnia mengatakan, saat ini total lampu yang sudah terpasang sebanyak 43 ribu titik lampu. Jumlah tersebut nantinya akan menjadi lebih dari 50 ribu titik lampu dengan penambahan sebanyak 7.419 titik lampu PJU baru tahun ini.

"Kami terus mempercepat pemasangan lampu PJU baru. Kita targetkan 10 Desember selesai," kata Tuti, Kamis (29/10).

Menurut Tuti, Kecamatan Kelapa Gading dan Pademangan masing-masing dipasang sebanyak 800 titik lampu, Koja sebanyak 1.000 titik lampu. Sedangkan sisanya tersebar merata di tiga kecamatan, yaitu Kecamatan Cilincing, Tanjung Priok dan Penjaringan.

"Pelaksanaan pemasangan lampu PJU pada enam kecamatan tersebut dilakukan oleh pihak ketiga," ujar Tuti.

BERITA TERKAIT
284 Titik Lampu PJU Dipasang di Pedestrian Jl Pemuda

284 Titik Lampu PJU Dipasang di Pedestrian Jl Pemuda

Minggu, 25 Oktober 2015 5842

 172 Lampu Pintar akan Dipasang di Jaksel

172 Lampu Pintar akan Dipasang di Jaksel

Rabu, 21 Oktober 2015 3271

135 PJU Tenaga Surya Dipasang di Kepulauan Seribu

135 PJU Tenaga Surya Dipasang di Kepulauan Seribu

Jumat, 16 Oktober 2015 3816

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks