Festival Jalan Jaksa Dijaga 100 Personel Satpol PP

Kamis, 29 Oktober 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Rio Sandiputra 4224

100 Personel Satpol PP Disiagakan di Festival Jalan Jaksa

(Foto: Yopie Oscar)

Persiapan terus dilakukan jelang Festival Jalan Jaksa, Jakarta Pusat. Bukan hanya peralatan dan pengisi acara, pengamanan dari Satpol PP Jakarta Pusat pun akan dimaksimalkan.

Kita akan melakukan pengamanan maksimal pada hari pertama, Jumat (30/10) besok. Sehingga dikerahkan sekitar 100 personel

Kepala Satpol PP Jakarta Pusat, Yadi Rusmayadi mengatakan, untuk mengamankan Festival Jalan Jaksa akan mengerahkan 100 personel. "Kita akan melakukan pengamanan maksimal pada hari pertama, Jumat (30/10) besok. Sehingga dikerahkan sekitar 100 personel," ujarnya, Kamis (29/10).

Menurut Yadi, pada pembukaan direncanakan hadir Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahja Purnama. Bukan hanya itu, Wali Kota Jakarta Pusat, Mangara Pardede serta beberapa pejabat pun direncanakan turut hadir. "Pengamanan di kedua sisi jalan masuk, dan juga di sepanjang Jalan Jaksa," ucapnya.

Sementara itu, Kasudin Pariwisata dan Kebudayaan Jakarta Pusat, Dedi Soetardi mengatakan, untuk parkir saat acara berlangsung pihaknya sudah menyiapkan beberapa lokasi yang berada tidak jauh dari lokasi acara. Parkir berada di Jalan Kebon Sirih Raya, yaitu  area parkir Bank CIMB, Gedung Otonomi Daerah (Otda), Sate House Senayan dan Hotel Morise.

"Kita sudah bekerja sama dengan pemilik gedung. Pengunjung juga bisa menggunakan parkir di DPRD jika belum bisa menampung," tandas Dedi.

BERITA TERKAIT
Festival Jalan Jaksa akan Diisi 35 Stan

Festival Jalan Jaksa akan Diisi 35 Stan

Rabu, 28 Oktober 2015 4197

Pemkot Jakpus Buka Pendaftaran Band

Pendaftaran Lomba Band Festival Jl Jaksa Dibuka

Selasa, 27 Oktober 2015 4891

30 Petugas Kebersihan Siaga di Festival Jalan Jaksa

30 Petugas Kebersihan Siaga di Festival Jalan Jaksa

Selasa, 27 Oktober 2015 5502

Pemkot Jakpus Akan Gelar Festival Jalan Jaksa

Festival Jalan Jaksa Digelar 30-31 Oktober

Selasa, 27 Oktober 2015 5701

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks