Rabu, 28 Oktober 2015 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 4363
(Foto: Nurito)
Beragam cara dilakukan untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober. Seperti yang dilakukan ratusan pelajar SMPN 246 Lubang Buaya, Jakarta Timur yang mengenakan pakaian adat saat mengikuti Upacara Hari Sumpah Pemuda.
Kepala SMPN 246 Lubang Buaya, Mohammad Samin mengatakan, penggunaan pakaian adat nusantara saat Upacara Sumpah Pemuda bertujuan membangkitkan rasa nasionalisme di kalangan pelajar.
"Jika zaman penjajahan dulu Bung Tomo berjuang melawan penjajah dengan bambu runcing, pemuda saat ini berjuang dengan menggunakan ide, gagasan dalam membangun bangsa ini ke depan agar lebih maju dan mod
ern," ujar Samin, Rabu (28/10).Adapun baju daerah yang digunakan diantaranya pakaian adat Betawi, Minangkabau, Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Nias, Makasar, Dayak dan lain sebagainya.