PKL di Tuprok dan Taman Amiz Hamzah Ditertibkan‎

Selasa, 27 Oktober 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Rio Sandiputra 2913

 PKL Di Tugu Proklamasi dan Taman Amiz Hamzah Ditertibkan

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Puluhan personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Pusat, melakukan penertiban pedagang kaki lima (PKL). Taman Amir Hamzah dan Kawasan Tugu Proklamasi (Tuprok), Pegangsaan, menjadi lokasi utama penertiban.

Penertiban kembali dilakukan karena PKL di lokasi sudah meresahkan pengunjung, ada total 11 gerobak kita angkut

"Kita lakukan penertiban PKL karena mulai meresahkan pengunjung. Dari dua lokasi itu ada 11 gerobak yang kita angkut," ujar Charles Siahaan, Plt Kepala Seksi Operasional Satpol PP Jakarta Pusat, Selasa (27/10).

Charles menatakan, sebanyak 26 personel dengan satu unit truk dikerahkan untuk melakukan penertiban PKL tersebut. "Mereka sudah sering ditertibkan, tapi tetap bandel berdagang lagi di sana. Kita langsung angkut dan bawa ke Gudang Satpol PP di Cakung," ucapnya.

Ibrahim (45), Salah seorang warga sekitar mengatakan selain PKL disekitar lokasi tersebut juga kerap jadi lokasi parkir liar. Hal ini membuat kesemberawutan jalan dari kendaraan yang melintas.

"Kita juga minta petugas menindak kendaraan yang parkir liar disepanjang lokasi tersebut," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Penataan Kota Tua Jadi Prioritas

Wali Kota Jakbar akan Panggil UKPD Soal Kota Tua

Senin, 26 Oktober 2015 3566

100 Petugas Tertibkan PKL Kolong Flyover Klender

PKL di Kolong Flyover Klender Ditertibkan

Selasa, 27 Oktober 2015 3552

Penataan Kawasan Kota Tua Tidak Maksimal

Kota Tua Kembali Marak PKL dan Parkir Liar

Senin, 26 Oktober 2015 5950

10 Lapak PKL di Jl Kramat Jaya Ditertibkan

10 Lapak PKL di Jl Kramat Jaya Ditertibkan

Senin, 26 Oktober 2015 3026

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks