Lelang Mesin RO Belum Pernah Diajukan ke UPPBJ

Senin, 26 Oktober 2015 Reporter: Andry Editor: Lopi Kasim 4740

Lelang Mesin RO Belum Pernah Diajukan ke UPPBJ

(Foto: doc)

Hingga saat ini, Unit Pelayanan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (UPPBJ) Kepulauan Seribu, belum menerima permohonan pengajuan lelang pekerjaan pembangunan mesin pengolahan air baku menjadi air bersih atau Reverse Osmosis (RO) dari Suku Dinas Tata Air Kepulauan Seribu.

Satuan kerja perangkat daerah yang mempunyai kegiatan pembangunan RO belum pernah ajukan permohonan pelelangan

‎"Satuan kerja perangkat daerah yang mempunyai kegiatan pembangunan RO belum pernah ajukan permohonan pelelangan kepada UPPBJ Kepulauan Seribu," kata Nurhayati, Kasubag TU UPPBJ Kepulauan Seribu, di Balai Kota, Senin (26/10).

‎Dikatakan Nurhayati, kegiatan pekerjaan pembangunan mesin pengolah air baku menjadi air bersih di Pulau Panggang itu bahkan tidak terdapat dalam Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SIRUP).

"Jadi apa yang disampaikan Sekretaris Kelurahan Pulau Panggang, Yuliardi‎ bahwa perbaikan mesin RO menunggu proses lelang tidak‎ benar. Makanya kita perlu klarifikasi," ungkapnya.

Sebelumnya, mesin RO yang rusak di Pulau Panggang, Kepulauan Seribu menyebabkan warga kekurangan pasokan air bersih.

Pulau Panggang merupakan pulau terpadat di Kepulauan Seribu, dengan hanya satu RO yang hanya bisa memproduksi lima kubik per hari, dapat dipastikan kebutuhan air bersih di pulau tersebut tidak terpenuhi.


BERITA TERKAIT
Sudin PE Alokasikan 164 ribu Watt Untuk RO

Daya 164 Ribu Watt Dialokasikan untuk IPO RO

Senin, 19 Oktober 2015 3528

2016, RO di Kepulauan Seribu Diganti SWO

2016, RO di Kepulauan Seribu Diganti SWO

Sabtu, 24 Oktober 2015 4243

Warga Pulau Kelapa Krisis Air Bersih

Warga Pulau Kelapa Krisis Air Bersih

Selasa, 25 Agustus 2015 4506

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307847

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284366

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks