Perekaman E-KTP di Jaksel Rampung Desember

Minggu, 25 Oktober 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 3511

perekaman ektp

(Foto: doc)

Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Selatan menargetkan perekaman KTP elektronik atau E-KTP di wilayah Jakarta Selatan rampung akhir Desember mendatang. 

Saat ini yang belum melakukan perekaman ada 111.459 orang dan ditargetkan Desember selesai

Kepala Suku Dinas Dukcapil Jakarta Selatan, Sapto Wibowo mengatakan, saat ini warga yang telah melakukan perekaman E-KTP sebanyak 1.393.857 orang. Sementara sisanya yakni 111.459 orang belum melakukan perekaman E-KTP. 

"Saat ini yang belum melakukan perekaman ada 111.459 orang dan ditargetkan Desember selesai," kata Sapto, Minggu (25/10).

Dikatakan Sapto, untuk mempercepat perekaman tersebut pihaknya menambah jam pelayanan, yakni Senin-Jumat mulai pukul 08.00 hingga pukul 18.00, sedangkan hari Sabtu mulai pukul 08.00-12.00. 

"Penyebab warga yang belum melakukan perekaman, bisa karena sibuk bekerja, bekerja di luar daerah dan sekolah di daerah tapi biasanya menjelang akhir tahun ramai, " ujar Sapto. 

Sapto menambahkan, Jakarta Selatan menduduki posisi ketiga wilayah yang sudah melakukan perekaman E-KTP terbanyak, jika dibandingkan dengan tiga wilayah lainnya, yakni Jakarta Barat, Jakarta Timur dan Jakarta Utara. 

"Jakarta Selatan posisi tiga, setelah Kepulauan Seribu dan Jakarta Pusat," tandas Sapto.

BERITA TERKAIT
1.456.473 E-KTP Telah Rampung Dicetak di Jakbar

1.456.473 E-KTP Telah Rampung Dicetak di Jakbar

Selasa, 20 Oktober 2015 3643

6 Ribu Warga Sunter Agung Belum Miliki E-KTP

6 Ribu Warga Sunter Agung Belum Miliki E-KTP

Jumat, 23 Oktober 2015 6110

 Dukcapil Jaksel Akan Perpanjang Pelayanan E-KTP

171.474 Warga Jaksel Belum Rekam E-KTP

Senin, 12 Oktober 2015 5302

Sudin Dukcapil Jaksel Tempatkan 5 Alat Pencetak E-KTP

Fasilitas Pencetak E-KTP di Jaksel Ditambah

Selasa, 13 Oktober 2015 3462

Sudin Dukcapil Jaksel Kejar tayang Pencetakan KTP Elektronik

Sudin Dukcapil Jaksel Kebut Pencetakan E-KTP

Jumat, 11 September 2015 4624

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469057

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307903

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261000

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks