15 Pohon di Jalan Yos Sudarso Dipangkas

Sabtu, 24 Oktober 2015 Reporter: Suriaman Panjaitan Editor: Lopi Kasim 5296

Cegah Kecelakaan Lalin, 15 Pohon di Jalan Yos Sudarso Ditoping

(Foto: Ilustrasi)

Sebanyak 15 pohon di Jl Yos Sudarso, Tanjung Priok, Jakarta Utara, dipangkas Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Utara, Sabtu (24/10).

Kalau pohon tinggi kemudian menghalangi pencahayaan, itu berpotensi menimbulkan kecelakaan

Kepala Sudin‎ Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Utara, Yati Sudiharti mengatakan, pihaknya melakukan pemangkasan lantaran pohon terlalu rindang.

"Kalau pohon tinggi kemudian menghalangi pencahayaan, itu berpotensi menimbulkan kecelakaan," ujarnya.

Selain berpotensi menimbulkan kecelakaan, kata Yati, pohon yang terlalu rindang dapat memicu pengendara keliru melihat petunjuk jalan.

"Kalau ada urusan penting dari pengendara, dia salah jalan, repot urusannya. Kita potong saja," ucapnya.

Pohon yang terlalu rindang, lanjut Yati, masih banyak di Jakarta Utara. Untuk itu, pihaknya akan mengintensifkan petugas harian lepas (PHL) melakukan pendataan dan segera menindaklanjutinya.

Ditambahkan Yati, sebanyak 10 PHL pertamanan dan pemakaman dikerahkan untuk melakukan pemangkasan.

BERITA TERKAIT
Pelepah Pohon Kelapa Sawit di Jalan Harsono RM Ragunan di Pangkas

Pohon Sawit di Jl HR Harsono Dirapikan

Jumat, 23 Oktober 2015 5229

2550 Pohon Dipangkas Pada Periode Januari-Oktober

2.550 Pohon Dipangkas Selama Januari-Oktober

Selasa, 20 Oktober 2015 3940

50 Pohon Mahoni akan Ditanam di Gang Laler

50 Pohon Mahoni akan Ditanam di Gang Laler

Jumat, 23 Oktober 2015 2845

Cegah Kekeringan Tanaman, Taman Jalur Rutin Disiram

Cegah Kekeringan Tanaman, Taman Jalur Rutin Disiram

Jumat, 23 Oktober 2015 3468

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks