Jumat, 23 Oktober 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Lopi Kasim 3582
(Foto: Devi Lusianawati)
Sebanyak 26 gubuk liar di kolong jembatan di empat titik di Kelurahan Senen, Senen, Jakarta Pusat ditertibkan petugas, Jumat (23/10).
Keempat titik tersebut antara lain enam gubuk di bawah kolong Jembatan Pejambon, tujuh gubuk di Jembatan Gunung Agung, delapan gubuk di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) dan satu gubuk di Jembatan Talang.
Camat Senen, Masroni mengatakan, keberadaan gubuk-gubuk liar tersebut membuat wilayah terlihat kumuh. Ke depannya, pihaknya akan melakukan monitoring di titik yang sudah ditertibkan tersebut.
"
Kegiatan rutin saja, penegakan perda dan tindak lanjut kita monitor pasca penertiban agar tetap kosong ," ujarnya.Pekan depan, kata Masroni, pihaknya juga akan menertibkan 40 gubuk di sekitar Menteng Square. Pihaknya berharap, Jakarta Pusat khususnya wilayah Senen bersih dari gubuk-gubuk liar.
"Minggu depan sebelah Menteng Square kurang lebih 40 gubuk akan ditertibkan," tandasnya.