10 Saluran di Kelurahan Jati Dikuras

Kamis, 08 Oktober 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Lopi Kasim 2600

10 Saluran di Kelurahan Jati Dikuras

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Saluran air di sejumlah jalan di wilayah Kelurahan Jati, Pulo Gadung, Jakarta Timur, dikuras. Ditargetkan, pengerjaan tersebut rampung pada November mendatang.

Saluran air di jalan yang kita kuras merupakan titik-titik rawan genangan. Makanya kita prioritaskan untuk ditangani

Lokasi saluran air yang dikurasi yakni saluran air di Jalan Tawes, Gurame, Layur, Pulo Asem Utara, Pulo Asem 4, Remaja, Satria, Jati Palem, Pemuda dan Jalan Balap Sepeda. Selama ini, jalan-jalan tersebut kerap dikeluhkan tergenang akibat luapan dari saluran air yang dipenuhi lumpur dan sampah.

Lurah Jati, Dewi Purnama Sari mengatakan, selama ini pihaknya kerap mendapat laporan warga jalan-jalan tersebut kerap tergenang. Lantaran itu, pihaknya memprioritaskan PPSU kelurahan untuk melakukan pengurasan saluran air di sepuluh jalan tersebut.

"Saluran air di jalan yang kita kuras merupakan titik-titik rawan genangan. Makanya kita prioritaskan untuk ditangani," ujarnya, Kamis (9/10).

Untuk melakukan pengerjaan, kata Dewi, pihaknya mengerahkan seluruh personel PPSU kelurahan sebanyak 64 orang. Secara bergiliran dan bertahap, mereka melakukan pengurasan hingga akhir Oktober ini.

Diakuinya, pengerjaan di lapangan menemui sejumlah kendala seperti, saluran tertutup inrit serta tersumbat beton. Selain itu, adanya jaringan utilitas juga mempersulit pengurasan lumpur dan sampah saluran.

"Saya sudah buat edaran agar warga tidak menutup saluran serta membuat bak kontrol. Kalau yang terkendala utilitas, kita koordinasikan pengerjaannya dengan Sudin Tata Air," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pengakutan Karung Lumpur Kewenangan Sudin Tata Air

Pengangkutan Karung Lumpur Kewenangan Sudin Tata Air

Selasa, 06 Oktober 2015 4937

Wali Kota Jakbar Apresiasi Pameran ICE

Wali Kota Jakbar Apresiasi Pameran ICE

Selasa, 06 Oktober 2015 3482

Genjot Penerimaan PBB-BPHTB, DPP DKI Gandeng BPN&IPPAT

DPP Terus Maksimalkan Realisasi Penerimaan Pajak

Selasa, 06 Oktober 2015 3300

Genjot Penerimaan PBB-BPHTB, DPP DKI Gandeng BPN&IPPAT

DPP Terus Maksimalkan Realisasi Penerimaan Pajak

Selasa, 06 Oktober 2015 3300

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks