Satpol PP Diminta Patroli Rutin di Jl Inspeksi KBB

Minggu, 04 Oktober 2015 Reporter: Folmer Editor: Lopi Kasim 2389

Walikota Jakbar Minta Satpol PP Rutin Patroli di Jalan Inspeksi

(Foto: Folmer)

Petugas Satpol PP Jakarta Barat diminta rutin menggelar patroli di Jalan Inspeksi Kanal Banjir Barat, RW 10 Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora.

Saya instruksikan satpol PP untuk mengontrol dan mengawasi sekitar jalan inspeksi ini

Pasalnya, sepanjang jalan tersebut tidak bisa dilintasi lantaran lantaran dimanfaatkan warga sebagai tempat parkir kendaraan, gerobak dan barang-barang lainnya.

"Saya instruksikan Satpol PP untuk mengontrol dan mengawasi sekitar jalan inspeksi ini," ujar Wali Kota Jakarta Barat, Anas Effendi, saat meninjau jalan inspeksi di RT 07/10, Kelurahan Angke, Tambora, Jakarta Barat, Minggu (4/10).

Saat meninjau jalan tersebut, Anas terkejut melihat banyak gerobak dan barang milik warga yang ditempatkan di sepanjang jalan inspeksi tersebut.

"Gubernur DKI Jakarta telah memerintahkan bahwa jalan inspeksi ini dibuat sebagai alternatif jalan saat terjadi kemacetan. Jadi, jangan sampai jalan ini dijadikan sebagai tempat parkir, berjualan, apalagi dimanfaatkan untuk keperluan pribadi," ujarnya.

Wakil Camat Tambora, Suryanto menambahkan, pihaknya akan menurunkan petugas Satpol PP untuk mengawasi jalan tersebut. Selain itu, di sepanjang jalan inspeksi tersebut akan dipasang rambu lalu lintas.

"Rambu lalu lintas itu perlu sebagai petunjuk arah menuju kawasan Season City. Tapi, sebelumnya saya telah meminta kepada pihak Kelurahan Angke untuk membuat surat imbauan kepada warga untuk tidak meletakkan barang-barangnya di jalan tersebut," ujarnya.

BERITA TERKAIT
Bantaran KBB di Angke Dibersihkan

Bantaran KBB di Angke Dibersihkan

Minggu, 04 Oktober 2015 4508

 Senin, RPTRA di Tambora Mulai Dibangun

Senin, RPTRA di Tambora Mulai Dibangun

Jumat, 02 Oktober 2015 4594

 Walikota Jakbar Kunjungi Lokasi Kebakaran di Jembatan Besi

Walikota Jakbar Kunjungi Lokasi Kebakaran di Jembatan Besi (gak ada wawancaranya)

Minggu, 27 September 2015 1400

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469052

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307885

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284372

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks