Kamis, 24 September 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Rio Sandiputra 6556
(Foto: doc)
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, menyerahkan satu ekor sapi dan empat ekor kambing ke panitia kurban, di Balai Kota DKI. Hewan tersebut, merupakan kurban dari Djarot pribadi dan juga keluarga.
"
Dari saya pribadi dan keluarga, satu sapi dan empat kambing. Saya serahkan ke pantia dan dibagikan kepada yang berhak. Disatukan dengan 11 sapi dan 28 kambing lainnya yang di sini ," ujar Djarot, usai melakukan penyerahan kepada panitia kurban, Kamis (24/9).Djarot mengatakan, panitia kurban juga harus mengamati hewan yang diserahkan oleh masyarakat. Karena jika tidak sehat dan memenuhi syarat, akan bisa mengganggu kesehatan apabila dikonsumsi.
Untuk tahun ini, lanjut Djarot, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengerahkan 850 petugas untuk memeriksa kesehatan hewan kurban di penampungan seluruh DKI.
"Petugas akan memeriksa sampai tiga hari. Semua akan dicek, dari tempat pemotongan, RPH maupun yang dilakukan di masyarakat, sekolah dan masjid. Kita sebar ke seluruh wilayah DKI Jakarta," tandas Djarot.