Normalisasi Sisi Timur Situ Rawa Badung Capai 20 Persen

Rabu, 23 September 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Lopi Kasim 2256

Normalisasi Sisi Timur Situ Rawa Badung Capai 20 Persen

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pengerjaan revitalisasi sisi timur Situ Rawa Badung, Kelurahan Jatinegara, Kecamatan Cakung, terus dikebut. Hingga saat ini, pengerjaan sudah mencapai 20 persen.

Saat ini sudah mulai berbentuk. Sekeliling proyek juga sudah ditutup pagar

Sisi timur situ sebelumnya dipenuhi puluhan bangunan warga, akan dikeruk untuk kembali difungsikan menjadi situ. Dari luas lahan sekira 2,5 hektare, diperkirakan sebanyak 36.000 kubik akan dikeruk agar menjadikan situ dengan kedalaman hingga 2 meter.

Kepala Seksi Pemeliharaan Sumber Daya Air, Suku Dinas Tata Air Jakarta Timur, Mukhid mengatakan, tahapan pengerjaan kini sudah mematangkan sebagian besar lahan. Untuk menjaga agar tidak lagi diduduki dan keamanan proyek, sekitar area sudah dilakukan pemagaran.

"Saat ini sudah mulai berbentuk. Sekeliling proyek juga sudah ditutup pagar," ujarnya, Rabu (23/9).

Dikatakan Mukhid, agar target revitalisasi tercapai, pengerjaan situ dilakukan siang-malam. Setiap hari, sedikitnya 3 unit alat berat dioperasikan melakukan pengerukan.

"Target kita pertengahan Desember sudah rampung. Kita berharap sisi timur situ dapat atasi genangan Jl KRT Radjiman dan pemukiman di sekitar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Normalisasi Situ Rawa Badung Dikebut

Normalisasi Situ Rawa Badung Dikebut

Selasa, 18 Agustus 2015 2924

Persawahan Abadi Jakarta Timur Mulai Ditanami

Persawahan Abadi di Jaktim Mulai Ditanami

Jumat, 11 September 2015 2415

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks