Jumat, 18 September 2015 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Widodo Bogiarto 2465
(Foto: doc)
Pengendara kendaraan bermotor, khususnya roda dua, diimbau berhati-hati saat melewati Jalan Buncit Raya, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Sebab jalan tersebut kondisinya bergelombang dan dipenuhi pasir dan kerikil.
Pantauan Beritajakarta.com, Jumat (18/9), jalan bergelombang tersebut mulai dari Jalan Buncit Raya, tepatnya di depan kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Selatan, hingga perempatan Mampang Prapatan.
Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Selatan, Agustio Ruhuseto mengatakan, Jalan Buncit Raya saat ini sedang dalam tahap perbaikan, sehingga bergelombang serta dipenuhi pasir. Perbaikan jalan dikerjakan Dinas Marga DKI Jakarta.
"Itu sedang diperbaiki. Tapi dikupas
aspalnya dan tetap mempertahankan elevasi dari jalan itu," kata Agustio.