Sudin Pendidikan Telusuri Kasus Siswa SDN Tewas

Jumat, 18 September 2015 Reporter: Izzudin Editor: Widodo Bogiarto 6858

Sudin Pendidikan Telusuri Kasus Siswa SDN Tewas

(Foto: Ilustrasi)

Kasus dugaan penganiayaan yang mengakibatkan seorang siswa kelas dua SDN 07 Pagi Kebayoran Lama Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, berinisial A meninggal dunia, menimbulkan keprihatinan mendalam.

Suku Dinas Pendidikan saat ini sedang menelusuri kebenarannya

Kepala SDN 07 Pagi Kebayoran Lama Utara, Heni Suci mengatakan, saat kejadian korban diketahui tengah mengikuti lomba menggambar, pada pukul 08.00-10.00.

"Namanya anak-anak mungkin terdorong dan jatuh," ujar Heni, Jumat (18/9).

Heni mengaku sempat menemui korban saat dibawa ke puskesmas. Lantaran puskesmas minim peralatan, korban kemudian dibawa ke RS Fatmawati.

"Tadi siang sudah ke RS Fatmawati dan A masih dalam perawatan. Lukanya di dagu," terang Heni.

Dihubungi terpisah, Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah I Jakarta Selatan, Nasrudin mengaku, pihaknya akan mengecek kebenaran informasi tersebut. Sehingga, pihaknya bisa melakukan tindakan, apabila peristiwa itu memang benar terjadi.

"‎Suku Dinas Pendidikan saat ini sedang menelusuri kebenarannya," ujar Nasrudin.

Menurut Nasrudin, dalam menangani masalah ini, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak sekolah.

"Kalau korban meninggal dunia, bisa dikeluarkan siswanya. Artinya dilihat kesalahannya dulu. Yang pasti sekolah akan memberikan ‎sanksi," tegas Nasrudin.

BERITA TERKAIT
Di Pukul Temen Sekelas, Siswa SD Meninggal Dunia

Diduga Dianiaya Teman Sekolah, Siswa Kelas 2 SD Meninggal

Jumat, 18 September 2015 10204

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks