Raih 21 Emas, DKI Rajai Cabang Renang Popnas XIII

Rabu, 16 September 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Rio Sandiputra 3584

Raih 21 Emas, DKI Rajai Cabang Renang Popnas XIII

(Foto: Ilustrasi)

Kontingen DKI Jakarta merajai cabang olah raga renang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XIII, Bandung, Jawa Barat. Dari 36 nomor yang dilombakan, DKI Jakarta menyabet 21 emas 9 perak dan 7 perunggu.

Awalnya kita menargetkan raihan 13 emas dari renang. Ternyata secara mengejutkan anak-anak mampu meraih 21 emas

Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) DKI Jakarta, Firmansyah mengatakan, cabang renang merupakan salah satu unggulan DKI Jakarta di Popnas XIII, 2015. Peraihan medali dari cabang renang ini, melampaui dari target yang diharapkan.

"Awalnya kita menargetkan raihan 13 emas dari renang. Ternyata secara mengejutkan anak-anak mampu meraih 21 emas," ujarnya, Rabu (16/9).

Untuk cabang renang, perolehan DKI Jakarta jauh unggul tuan rumah, Jawa Barat. Sebagai urutan kedua, Jawa Barat hanya mendapat 5 emas, 6 perak dan 8 perunggu. Selanjutnya di urutan 3 dan 4, menyusul Jawa Tengah dengan 4 emas serta Jawa Timur 3 emas.

Menurut Firman, prestasi cabang renang ini tak lepas dari pembinaan ketat yang dilakukan. Untuk menggembleng atlet, tim yang dimanajeri Misrori, DKI merekrut para mantan atlet renang nasional seperti Felix Susanto, Afrizal, Nurbakti Saloko dan Kevin Nasution.

Selain itu, lanjut Firmansyah, kesuksesan para perenang pelajar DKI di Popnas tahun ini juga menjadi cerminan betapa besar potensi atlet-atlet renang ibukota. Akan tetapi, potensi dan prestasi yang sudah diraih bisa menjadi sia-sia bila tidak dilakukan pembinaan serta penggalian bibit potensial secara berkesinambungan.

"Saya optimis jika prestasinya dijaga, mereka adalah masa depan renang Indonesia. Sebagai bagian pembinaan kita akan juga akan perbaiki serta menambah kolam renang di DKI Jakarta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Hari Pertama Popnas XIII, DKI Dominasi Cabang Renang

Hari Pertama Popnas XIII, DKI Dominasi Cabang Renang

Jumat, 11 September 2015 2880

Popnas XIII, DKI Targetkan Raih 58 Medali Emas

Popnas XIII, DKI Targetkan Raih 58 Medali Emas

Kamis, 10 September 2015 3341

Jelita Raih Emas Pertama DKI di Popnas XIII

Jelita Sumbang Emas Pertama DKI di POPNAS XIII

Jumat, 11 September 2015 3308

DKI Pimpin Perolehan Medali Popnas

DKI Pimpin Perolehan Medali Popnas

Senin, 14 September 2015 2676

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks