Senin, 31 Agustus 2015 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Lopi Kasim 2179
(Foto: doc)
Saluran di sepanjang Jalan Warakas III, Kelurahan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara dibersihkan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), Senin (31/8). Sebelumnya, saluran tersebut penuh sampah dan lumpur.
Lurah Warakas, Sri Suhartini mengatakan, pihaknya mengerahkan sebanyak 20 petugas PPSU agar saluran dapat lebih banyak menampung air saat musim hujan.
“Kondisi saluran sangat sangkal oleh lumpur dan banyak sampah hingga membuat lingkungan jadi rawan banjir,” ujar Sri, Senin (31/8).
Hasilnya, lebih dari 200 kantong sampah diangkut petugas dari dalam saluran sepanjang 500 meter tersebut.
Diharapkan, setelah dibersihkan saat musim hujan banjir di wilayah tersebut dapat diminimalisir.
“Kiranya, agar ke depan saluran mudah dibersihkan, warga jangan menutup saluran secara permanen. Tapi, dengan blok coran beton yang dapat diangkat,” tandas Sri.