Fogging Tak Boleh Sering Dilakukan

Jumat, 28 Agustus 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 7790

 Warga Diminta Tidak Terlalu Sering Fogging Cegah DBD

(Foto: doc)

Pengasapan atau fogging tidak boleh terlalu sering dilakukan untuk memberantas nyamuk Aedes Aegypti penyebab demam berdarah dangue (DBD). Bukan hanya tidak baik untuk kesehatan warga, dikhawatirkan nyamuk akan beradaptasi dan bisa kebal terhadap asapnya.

Karena tidak baik buat kesehatan masyarakat, dan nyamuk juga jadi kebal nantinya

"Jangan terlalu sering fogging. Karena tidak baik buat kesehatan masyarakat, dan nyamuk juga jadi kebal nantinya," ujar Bambang Musyawardana, Wali Kota Jakarta Timur, saat menghadiri kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di RW 06 Kelurahan Kayu Putih, Pulogadung, Jumat (28/8).

Bambang menilai program menguras, menutup, dan mengubur (3M) adalah yang paling tepat untuk melakukan pencegahan. Bukan hanya itu, kegiatan 3M secara rutin juga akan membiasakan masyarakat untuk bisa hidup bersih dan sehat.

"Yang paling penting masyarakat lebih mengutamakan 3M. Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk lingkungan kita terbebas dari penyakit demam berdarah," ucapnya.

Bambang meminta kepada masyarakat untuk selalu waspada dengan adanya genangan air. karena terkadang tanpa disadari genangan air menjadi tempat favorit nyamuk Aedes Aegypti berkembangbiak. "Jadi masyarakat harus memantau setiap genangan air. Hindari dan terus pantau tempat-tempat yang biasa ada genangan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kasus DBD di Jaktim Turun 50 Persen

Kasus DBD di Jaktim Turun 50 Persen

Senin, 03 Agustus 2015 5779

Kebayoran Baru Terjadi 21 Kasus DBD Tertinggi Di Jakarta Selatan

Kasus DBD di Kebayoran Baru Tertinggi

Kamis, 30 Juli 2015 4471

 RSUK Pesanggrahan Segera Lengkapi Paket Pengobatan DBD

RSUK Pesanggrahan Segera Dilengkapi Obat Khusus DBD

Selasa, 07 Juli 2015 11095

 5 Kasus DBD, Kelurahan Pulo Digerebek Jumantik

5 Kasus DBD, Kelurahan Pulo Digerebek Jumantik

Jumat, 14 Agustus 2015 5139

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469056

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307897

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284375

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260996

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196620

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks