Rabu, 26 Agustus 2015 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 3227
(Foto: Suparni)
Indra Gunawan dan Mahrini yang terpilih sebagai pemenang Abang-None Buku (Abnonku) Kepulauan Seribu 2015, mengaku siap terjun sebagai duta baca ke masyarakat. Mereka akan mengajak warga, khususnya anak-anak, untuk gemar membaca buku.
Indra dan Mahrini dikukuhkan sebagai Abnonku Kepulauan Seribu 2015, menyingkirkan 63 peserta lainnya melalui seleksi yang sangat ketat.
Sebagai pemenang kontes, nantinya mereka harus mengembangkan minat baca di wilayah Pulau Seribu dengan cara mendirikan perpustakaan dan taman baca bagi anak-anak.
"Persiapan mental jadi modal utama, karena nanti harus terjun ke masyarakat sebagai duta baca," ujar Mahrini, usai acara grand final pemilihan Abnonku 2015 di Balai Warga Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Selasa (25/8).
Wakil Bupati Kepulauan Seribu,M Anwar, mengaku optimis Abnonku Kepulauan Seribu 2015 ini mampu mengalahkan pesaingnya di tingkat provinsi nanti. "Saya yakin mereka bakal jadi pemenang di tingkat provinsi," tandasnya.