Selasa, 25 Agustus 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Widodo Bogiarto 3050
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana menyebutkan, seluruh gedung perkantoran milik Pemprov DKI di wilayahnya telah dipasangi ornamen berciri khas Betawi.
Menurut Bambang, meski bentuk bangunannya tidak berarsitektur Betawi, namun setiap bangunannya pasti memasukan ornamen maupun simbol Betawi. Hal ini sesuai dengan Perda Pelestarian Kebudayaan Betawi yang baru disahkan DPRD DKI.
Pantauan Beritajakarta.com, sejumlah bangunan baru yang telah berarsitektur Betawi antara lain Kantor Kecamatan Duren Sawit, Cipayung dan Jatinegara. Ornamen Betawi terlihat di atap, pagar dan bagian dalam gedung.
"
Seluruhnya sudah ada ornamen Betawinya. Kantor kecamatan, kelurahan dan wali kota juga sudah ada ," ujar Bambang, Selasa (25/8).Sedangkan untuk gedung sekolah dan gedung lain milik swasta yang belum memasukan unsur Betawi, pihaknya akan segera memberi imbauan. Apabila mereka belum juga melaksanakan, pihaknya akan memberikan teguran sebelum diterapkannya perda secara utuh.
"Di kantor wali kota saja sudah kita pasangi ondel-ondel di pintu masuk. Potnya pun ada yang sudah kita bentuk topeng betawi," jelas Bambang.