Kehidupan Warga Relokasi Kampung Pulo Berangsur Normal

Senin, 24 Agustus 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 4071

Kehidupan Warga Relokasi Kampung Pulo Berangsur Normal

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Kehidupan warga Kampung Pulo yang direlokasi ke Rusun Jatinegara Barat, Jakarta Timur, berangsur  normal. Anak-anak sudah kembali ke sekolah seperti sediakala.

Kalau dari sini dia makin dekat ke terminal buat naik bus. Kan sekolahnya di Cipinang

Sebelumnya, puluhan anak warga Kampung Pulo, RW 01, 02 dan RW 03, Kampung Melayu, sempat absen ke sekolah karena terkendala proses relokasi. Namun, setelah resmi menempati rusun yang disediakan Pemprov DKI, aktivitas belajar anak warga Kampung Pulo pun kembali berjalan seperti biasa. 

Muhammad Haidar (13), siswa kelas VII SMPN 62, yang sebelumnya tinggal di RT 15/RW03, Kampung Melayu, Jatinegara, dan kini menetap di lantai 14 Blok A Rusun Jatinegara Barat, mengaku sudah bisa beradaptasi dengan lingkungan rusun yang lokasinya tak jauh dari sekolahnya.

"Kamis (20/8) sempat nggak sekolah, Jumat (21/8) saya pindah ke sini. Sekarang baru mulai sekolah lagi," ujarnya, Senin (24/8).

Hal senada diungkapkan Warsinah (53), warga RT 10/01. Dia mengatakan, anaknya, Ahmad Suti Fauzan (18), yang bersekolah di SMKN 46, sudah tidak terpengaruh dengan proses relokasi dan mengaku lebih dimudahkan akses ke sekolahnya.

"Kalau dari sini dia makin dekat ke terminal buat naik bus. Kan sekolahnya di Cipinang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kasatpol PP DKI Sebut Bentrokan di Kampung Pulo Dipicu Aksi Lempar Batu

Bentrokan di Kampung Pulo Dipicu Aksi Lempar Batu

Jumat, 21 Agustus 2015 5018

Bangunan Kampung Pulo Selesai‎ Ditertibkan

Penertiban Kampung Pulo Rampung

Senin, 24 Agustus 2015 6497

DKI Tanggung Biaya Perawatan Rusunawa

DKI Tanggung Biaya Perawatan Rusunawa

Senin, 24 Agustus 2015 3588

Mobil Perpustakaan Keliling Hibur Anak-anak Di Rusun Jatinegara Barat

Rusun Jatinegara Barat Dilengkapi Mobil Perpustakaan Keliling

Senin, 24 Agustus 2015 6530

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469044

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307862

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284368

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260989

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196614

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks