Rabu, 23 April 2025 Reporter: Fakhrizal Fakhri Editor: Erikyanri Maulana 184
(Foto: Ilustrasi)
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan dengan intensitas ringan akan mengguyur wilayah DKI Jakarta pada Rabu (23/4).
" hujan ringan akan turun merata di berbagai wilayah,"
Dikutip dari laman resmi BMKG, seluruh wilayah Jakarta, termasuk Kepulauan Seribu, diperkirakan berawan pada pagi hari. Memasuki siang, hujan ringan akan turun merata di berbagai wilayah.
Pada malam hari, cuaca diprediksi kembali berawan, termasuk di Kepulauan Seribu.
BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi hujan ringan yang bisa terjadi di seluruh wilayah Jakarta, khususnya pada siang hari. Warga pun disarankan membawa payung atau jas hujan saat beraktivitas di luar ruangan.
Suhu udara di Jakarta hari ini diperkirakan antara 24 hingga 31 derajat celsius, dengan kelembapan udara antara 67 hingga 96 persen.