Tarif Khusus Angkutan Umum di Hari Kartini, Bentuk Perhatian Pemprov DKI

Senin, 21 April 2025 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 193

Pelanggan Perempuan Transjakarta Apresiasi Penerapan Tarif Khusus Memperingati Hari Kartini

(Foto: Folmer)

Penerapan tarif khusus Rp 1 alias gratis bagi kaum perempuan yang menggunakan jasa transportasi umum seperti Transjakarta, LRT dan MRT, Senin (21/4), dinilai sebagai apresiasi Pemprov DKI terhadap perjuangan bu Kartini, sekaligus bentuk perhatian kepada kaum  perempuan.    

"Ini bagus, karena membantu warga,"  

Penilaian ini disampaikan Luthfi Wijayanti, perempuan yang bekerja sebagai dosen seni rupa di Institut Kesenian Jakarta (IKJ) ini mengaku, senang dengan adanya penerapan tarif khusus ini naik transportasi massal memperingatan Hari Kartini, 21 April 2025.

"Ini bagus, karena membantu warga dan sebagai bentuk perhatian Pemprov DKI kepada perempuan," ujar Wijayanti, saat ditemui di Halte Transjakarta Tanah Abang 2, Senin (21/4).

Ia mengaku, setiap hari menggunakan transportasi massal KRL menuju Stasiun Tanah Abang serta berlanjut naik bus Transjakarta dari kediamannya di kawasan Bintaro menuju kampus IKJ, Taman Ismail Marzuki, Menteng, Jakarta Pusat.

Ia  berharap, pelayanan transportasi massal terus ditingkatkan dari segi kebersihan, kenyamanan dan keamanan.

Sementara Ani (40), wanita yang bekerja  di salah satu perusahaan ritel di bilangan Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat mengaku, mengetahui tarif gratis bagi perempuan pengguna transportasi umum di Jakarta in dari teman satu kantornya.

"Ini bagus banget, semoga jadi inspirasi bagi wilayah lain di Indonesia," harapnya.

Meski kondisi angkutan umum masal di Jakarta sekarang jauh lebih baik, aman serta nyaman. Namun, dia meminta agar armadanya ditambah serta beberapa sarana-prasarana halte diperbaiki.

"Saya usul jika bisa armadanya ditambah dan beberapa halte dibenahi serta diperbesar supaya lebih rapih dan nyaman," tuturnya.

BERITA TERKAIT
Pemprov DKI Gelar Perpanjangan SIM Gratis bagi Perempuan

Pemprov DKI Gelar Perpanjangan SIM Gratis bagi Perempuan

Senin, 21 April 2025 621

MRT Jakarta Terapkan Tarif Khusus pada Hari Kartini, Ini Syarat dan Ketentuannya

MRT Jakarta Terapkan Tarif Khusus pada Hari Kartini, Ini Syarat dan Ketentuannya

Senin, 21 April 2025 321

Hari Kartini, Transjakarta Terapkan Tarif Khusus

Transjakarta Terapkan Tarif Khusus untuk Pelanggan Perempuan Besok

Minggu, 20 April 2025 516

Kado Hari Kartini, Pemprov Jakarta Gratiskan Transportasi Umum untuk Perempuan di Tanggal 21 April

Hari Kartini, Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum Penumpang Perempuan

Kamis, 17 April 2025 1007

 Hari Kartini, Pramono dan Rano Karno Gunakan Transportasi Umum ke Balai Kota

Hari Kartini, Pramono-Rano Gunakan Transportasi Umum ke Balai Kota

Senin, 21 April 2025 395

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469073

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307956

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284380

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261013

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196627

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks