Munjirin Buka FGD Genmasta Dewan Kota Jakarta Selatan

Kamis, 27 Februari 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 295

Dekot Jaksel Gelar FGD Generasi Emas, Tangguh dan Taqwa

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin membuka Focus Group Discussion (FGD) bertajuk "Generasi Emas, Tangguh dan Taqwa (Genmasta) untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045" yang diselenggarakan Dewan Kota setempat.

"Pilar utama kemajuan bangsa"

Pada kesempatan itu, Munjirin menyampaikan apresiasi diadakannya FGD yang bertujuan mempersiapkan generasi muda Indonesia yang berkualitas, berkompeten, berdaya saing tinggi, memiliki daya tahan, dan kemampuan mengatasi tantangan serta perubahan. 

"Saya yakini generasi sekarang memiliki prinsip-prinsip agama yang kuat dalam berkehidupan serta berkepribadian yang luhur dan terpuji dengan harapan untuk menjadi pilar utama kemajuan bangsa," ujarnya, Kamis (27/2). 

Munjirin berharap, kegiatan ini dapat memberikan manfaat sebagai bahan masukan dan rekomendasi, khususnya dalam pengembangan kebijakan ke depan.

"Kita ingin menjadi komitmen bersama pemerintah daerah dan masyarakat dalam membangun Genmasta untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045 di Jakarta Selatan," terangnya.

Ia menambahkan, dengan perencanaan yang matang dalam memanfaatkan bonus demografi Indonesia, khususnya Jakarta memiliki potensi besar untuk menggerakkan roda perekonomian, menciptakan lapangan kerja yang luas, peningkatan produktivitas, dan daya saing ekonomi baik domestik maupun mancanegara.

"Dalam rangka mempersiapkan diri untuk menghadapi bonus demografi diperlukan sinergisitas dan kolaborasi dari berbagai pihak baik pemerintah, sektor swasta, maupun masyarakat sipil," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Kota Jakarta Selatan, Farid Rahman menjelaskan, FGD ini diikuti oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemerintahan Kota Jakarta Selatan, Karang Taruna, pengurus lingkungan, dan forum binaan Badan Kesatuan Bangsa, dan Politik (Bakesbangpol).

"Pembahasan menggambarkan kondisi realita atau isu yang dihadapi yang tidak sesuai dengan harapan dan perlu diselesaikan. Kemudian, mengenai langkah, upaya dan kolaborasi yang perlu dilakukan untuk mencapai tujuan, memperbaiki keadaan atau memecahkan persoalan," tandasnya. 

BERITA TERKAIT
Ali Murthadho Minta Dekot Ikut Sukseskan Pembangunan di Jaksel

Ali Murtadho Minta Dekot Jaksel Ikut Sukseskan Pembangunan

Minggu, 09 Februari 2025 573

KI DKI Bahas Coaching Clinic dan Penerapan Zona Informatif Badan Publik

KI DKI Bahas Coaching Clinic dan Penerapan Zona Informatif Badan Publik

Kamis, 13 Februari 2025 293

Dinas Nakertransgi Gandeng Perusahaan Lakukan Penerapan Strategi K3 di Tempat Kerja

Dinas Nakertransgi Adakan FGD Dukung Jakarta Kota Global dengan Standar K3 Tinggi

Kamis, 12 Desember 2024 2198

Munjirin Buka HGN Tingkat Kota Jaksel di Pesantren Al Islamiyah

Munjirin Buka Peringatan Hari Gizi Nasional ke-65 Tingkat Kota Jakarta Selatan

Rabu, 26 Februari 2025 341

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468920

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307636

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284265

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282885

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260855

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks