Produk UMKM Jakarta Diyakini Mampu Bersaing pada INACRAFT 2025

Rabu, 05 Februari 2025 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1047

Pj. Gubernur Teguh Yakin Produk UMKM Jakarta Mampu Bersaing pada INACRAFT 2025

(Foto: Istimewa)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta berpartisipasi dalam The Jakarta International Handicraft Trade Fair (INACRAFT) 2025, di Jakarta Convention Center, Jakarta Pusat, Rabu (5/2).

" memperkenalkan produk unggulan Jakarta,"

Sejumlah produk binaan Jakarta Entrepreneur (Jakpreneur) ikut serta dalam kegiatan tersebut setelah melalui kurasi.

Pada kesempatan itu, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi mendampingi Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka meninjau langsung pameran rutin yang menampilkan berbagai produk kreatif tersebut.

Pj Gubernur Teguh menuturkan, Pemprov DKI Jakarta terus mendukung industri kreatif Jakarta dan meningkatkan perekonomian para pelaku UMKM.

"Salah satu upaya kami adalah memperkenalkan produk unggulan Jakarta ke daerah lain secara nasional dan tentunya ke dunia internasional. Kami berharap, produk-produk binaan ini bisa bersaing dengan wilayah lain dan tidak kalah kreatif," ujarnya, dalam Siaran Pers Pemprov DKI Jakarta, Rabu (5/2).

Pj Gubernur Teguh didampingi Kepala Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo juga mengunjungi booth DKI Jakarta. Berbagai produk dinilai bisa memiliki pangsa pasar yang tinggi dan bersaing dengan produk unggulan wilayah lain.

"Dengan hadirnya perwakilan pengusaha UMKM Jakarta pada pagelaran INACRAFT 2025, diharapkan dapat meningkatkan eksposur produk UMKM, dapat membangun jaringan dengan sesama pengusaha, pembeli dan distributor, meningkatkan citra merek, mendapatkan liputan media yang luas, hingga membuka peluang ekspor. Selain itu, diharapkan juga dapat meningkatkan keterampilan dalam pengembangan produk, manajemen usaha, dan pemasaran, serta yang pasti dapat memberikan inspirasi untuk para pengusaha UMKM lain untuk naik kelas," jelasnya.

INACRAFT 2025 diselenggarakan di Jakarta International Convention Centre pada 5-9 Februari 2025. Adapun sejumlah binaan Jakpreneur yang diikusertakan dalam kegiatan ini, yakni Ethnic KJ (kebaya), Maria Irene (fashion), Kea (fashion), Keboen Keyang Pottery (craft), Deya (art & craft), Satarupa (craft) dan Kayahutan (home decor/kriya).

INACRAFT merupakan salah satu pameran seni dan kerajinan terbesar di Indonesia yang menampilkan produk-produk kerajinan tangan, seni, dan karya seniman dari berbagai daerah di Indonesia. INACRAFT bertujuan mendukung industri kreatif Indonesia, mendorong pertumbuhan ekonomi, serta memperkenalkan seni dan budaya Indonesia kepada dunia.

BERITA TERKAIT
Dinas PPKUKM DKI Jakarta Berkomitmen Majukan Batik Jakarta

Dinas PPKUKM Komitmen Majukan Perajin Batik Jakarta

Sabtu, 24 Juni 2023 1698

Pamerkan Kerajinan Lokal, Pelaku UMKM Jakpreneur Berpartisipasi Dalam Inacraft 2022

Pamerkan Kerajinan Lokal, Pelaku UMKM Jakpreneur Berpartisipasi dalam Inacraft 2022

Senin, 28 Maret 2022 2329

Dinas PPKUKM Tampilkan Produk Unggulan Jakpreneur di Inacraft

Dinas PPKUKM Tampilkan Produk Unggulan Jakpreneur di Inacraft Exhibition

Jumat, 25 Maret 2022 5507

Pamerkan Kerajinan Lokal, Pelaku UMKM Jakpreneur Berpartisipasi Dalam Inacraft 2022

Pamerkan Kerajinan Lokal, Pelaku UMKM Jakpreneur Berpartisipasi dalam Inacraft 2022

Senin, 28 Maret 2022 2329

DKI Bebaskan Pajak Inacraft

DKI Bebaskan Pajak Inacraft

Rabu, 20 April 2016 5914

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469059

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307906

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284376

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261001

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196622

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks