Disdik Pastikan Distribusi Soal UN di DKI Lancar

Minggu, 13 April 2014 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Lopi Kasim 3196

Soal Ujian Nasional Jakarta

(Foto: doc)

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memastikan distribusi naskah ujian nasional (UN) ke selutuh wilayah DKI Jakarta berjalan aman dan lancar. Pendistribusian naskah tersebut dilakukan ke 27 sub rayon dan siap digunakan untuk UN yang akan diselenggaran serentak mulai Senin (14/4) besok.

Tidak ada kendala dan jangan sampai ada

"Tidak ada kendala dan jangan sampai ada," ucap Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Lasro Marbun, kepada beritajakarta.com, Minggu (13/4).

Pihaknya, kata Lasro, belum menemukan adanya naskah soal yang mengalami kerusakan. Hal itu karena semua naskah masih terbungkus rapi di dalam amplop, hanya memang masih ada kekurangan beberapa amplop yang belum datang.

"Saat ini kita masih koordinasi dengan Mendikbud serta percetakan dan akan kita pantau terus hingga nanti malam," ujarnya.

Ditambahkan Lasro, Pihaknya menargetkan seluruh siswa - siswi di DKI Jakarta lulus UN. Pelaksanaannya pun diharapkan berjalan dengan baik dan lancar. "Targetnya 100 persen lulus semua," ucapnya.

Seperti diketahui, sebanyak 119.879 siswa setingkat SMK/SMA/MA siap melaksanakan UN, pada 14-16 April mendatang. Jumlah tersebut terdiri dari siswa SMK Negeri sebanyak 13.558 siswa dan SMK swasta sebanyak 51.551 siswa. Sementara untuk SMA Negeri sebanyak 28.959 siswa dan SMA Swasta sebanyak 25.811 siswa.‬

‪Pencetakan soal UN dilakukan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) di Surabaya kemudian dikirim ke Jakarta pada tanggal 12 April kamarin. Setibanya di Jakarta, soal langsung didistribusikan ke lima wilayah kota dan satu kabupaten. Masing-masing soal disimpan di sekolah. Di Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, soal disimpan di SMA Negeri 13, Rawa Badak, Jakarta Utara. Di Jakarta Barat, soal ujian disimpan di SMA Negeri 78 Kemanggisan.‬

‪Sementara di Jakarta Selatan, soal disimpan di SMA Negeri 70, Bulungan. Di Jakarta Pusat, soal ujian disimpan di SMA Negeri 68 Salemba dan di Jakarta Timur, soal disimpan di SMK Negeri 26 Pulogadung. Selanjutnya, soal akan didistribusikan ke 27 rayon yang ada di Jakarta.

BERITA TERKAIT
disdik jaktim lasro marbun soal UN SMA SMK

Soal UN Kepulauan Seribu Didistribusikan

Minggu, 13 April 2014 3813

lasro_marbun_ist.jpg

Disdik Siapkan 4 Langkah Perbaiki Program KJP

Selasa, 01 April 2014 4731

UN Ujian Nasional Sekolah

Terjerat Hukum, Siswa Tetap Boleh Ikut UN

Sabtu, 12 April 2014 4341

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468519

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307260

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285067

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283964

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282638

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks