Wali Kota Jaksel Buka Kompetisi Seni dan Olahraga Pelajar di SMA Labschool

Senin, 13 Januari 2025 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 922

 Munjirin Buka Kompetisi Seni dan Olahraga SMA Labschool Kebayoran

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin membuka kompetisi seni dan olahraga pelajar bertajuk "Skybattle 2025" di SMA Labschool, Jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru.

"Menjadi agenda rutin"

Munjirin mengapresiasi panitia dan peserta kompetisi, baik dari sekolah negeri maupun swasta di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, serta Bekasi.

"Saya melihat kemampuan dan sinergi untuk menata sebuah gelaran dengan apik dan begitu baik. Panitia penyelenggara juga mampu mengajak sekolah-sekolah lain untuk ikut serta berpartisipasi sebagai peserta di sini," ujarnya, Senin (13/1). 

Munjirin berharap, kompetisi antarpelajar ini nantinya bukan hanya sekadar silaturahmi saja, tapi juga mampu mengatasi permasalahan di lingkungan seperti perilaku negatif tawuran dan lain sebagainya. 

"Semoga kegiatan ini bisa berlangsung terus menerus dan menjadi agenda rutin sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pelajar," terangnya.

Sementara itu, Kepala SMA Labschool, Suparno menuturkan, Skybattle adalah salah satu program kerja Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) di sekolahnya yang menjadi ajang bagi peserta didik untuk meningkatkan minat serta potensi khususnya di bidang olahraga dan seni.

"Kompetisi ini melombakan basket 3x3, mini soccer, voli, badminton, modern dance hingga wall climbing," ungkapnya.

Ia menambahkan, Skybattle 2025

diikuti 1.150 pelajar SMA dan sederajat dari 100 sekolah. Kompetisi ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi seni dan olahraga semata, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat persaudaraan antarsekolah dan pelajar.

"Kompetisi ini diadakan dengan semangat sportivitas, kebersamaan, dan kejujuran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 215 Petenis Siap Berlaga di Turnamen Piala Pj Gubernur DKI 2024

215 Petenis Siap Berlaga di Turnamen Piala Pj Gubernur DKI 2024

Senin, 09 Desember 2024 1234

 KONI DKI Bersinergi Tingkatkan Prestasi Atlet

KONI DKI Berkolaborasi Tingkatkan Prestasi Atlet

Jumat, 20 Desember 2024 1107

Atlet, Kelas Cadet, Judo Jakarta Open 2024

333 Atlet Berlaga di Kelas Cadet Judo Jakarta Open 2024

Sabtu, 23 November 2024 1079

 964 Peserta Meriahkan Kejuaraan Senam Pelajar DKI Jakarta 2024

964 Peserta Meriahkan Kejuaraan Senam Pelajar DKI Jakarta 2024

Kamis, 07 November 2024 959

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307796

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks