DPRD Terima Berkas Usulan Pengesahan Gubernur-Wagub Terpilih

Sabtu, 11 Januari 2025 Reporter: Dessy Suciati Editor: Andry 899

DPRD DKI Terima Berkas Usulan Pengesahan Gubernur dan Wagub Terpilih

(Foto: Dessy Suciati)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta menerima kedatangan komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jumat (10/1).

"Hari ini kita kedatangan tamu dari komisioner KPU DKI Jakarta,"

Ketua DPRD DKI Jakarta, Khoirudin menyampaikan, kunjungan jajaran komisioner KPU DKI Jakarta ini untuk menyampaikan hasil sidang pleno penetapan pasangan calon terpilih pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) Daerah Khusus Jakarta tahun 2024.

Selain itu, KPU DKI Jakarta juga menyerahkan berkas pengusulan, pengesahan sekaligus pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih Pramono Anung-Rano Karno kepada DPRD DKI Jakarta. 

"Hari ini kita kedatangan tamu dari komisioner KPU DKI Jakarta untuk menyampaikan hasil sidang pleno penetapan dan pengusulan penetapan pengesahan dari calon terpilih yang sudah ditetapkan kemarin," ujar Khoirudin.

Setelah diterima DPRD DKI Jakarta, berkas tersebut akan diteruskan kepada Menteri Dalam Negeri untuk disampaikan kepada Presiden Prabowo Subianto. Selanjutnya akan dilakukan pengesahan Gubernur dan Wagub terpilih. 

"Ini menjadi jelas buat kita bersama. Ada regulasinya. Langkah selanjutnya kita akan bersurat dari DPRD kepada Menteri Dalam Negeri terus disampaikan kepada Presiden untuk dilakukan pengesahan oleh pemerintah," jelasnya.

Khoirudin pun menyampaikan, pelantikan Gubernur dan Wagub akan dilakukan pada 7 Februari 2025 mendatang.

"Kita secepatnya segera memproses.  Sementara kita gunakan regulasi yang sudah ada, tanggal 7 Februari dilantik. Artinya sebelum tanggal 7 sudah selesai seluruhnya dan secepatnya," ujarnya.

Dalam pertemuan ini, Ketua DPRD DKI Jakarta, Khoirudin didampingi Wakil Ketua DPRD DKI, Wibi Andrino dan Basri Baco. Sementara itu, dari pihak KPU DKI Jakarta yang hadir di antaranya Ketua KPU DKI Jakarta, Wahyu Dinata, anggota komisioner KPU Jakarta, Dody Wijaya dan Astri Megatari.

BERITA TERKAIT
Komisi A Hasan Abdillah Ingin Pemimpin Berikutnya Wujudkan Jakarta Jadi Kota Global

Hasan Abdillah Ingin Gubernur Terpilih Wujudkan Jakarta Kota Global

Jumat, 10 Januari 2025 833

Rapat Pleno Terbuka KPU DKI Tetapkan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih

KPU DKI Tetapkan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih

Kamis, 09 Januari 2025 2191

Komisi A-KPU DKI Gelar Rakor Bahas Partisipasi Masyarakat di Pilkada

Komisi A-KPU DKI Bahas Partisipasi Pemilih di Pilkada Jakarta 2024

Jumat, 06 Desember 2024 1566

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks