Sepekan, 399 HPR di Jakbar Divaksinasi Rabies

Jumat, 08 November 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 279

 399 HPR Divaksinasi di Empat Kelurahan di Jakbar

(Foto: Istimewa)

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Barat terus menggencarkan vaksinasi Hewan Penyebar Rabies (HPR). Terhitung sejak 1-6 November 2024, sebanyak 399 HPR telah diberikan vaksin rabies.

"Vaksinasi HPR kami gelar dengan sistem jemput bola,"

Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Novy C Palit menuturkan, pemberian vaksinasi HPR dalam rangka mempertahankan status Kota Jakarta yang tercatat telah bebas rabies sejak tahun 2004.

Novy merinci, dalam vaksinasi yang digelar 1-6 November 2024, sebanyak 399 HPR yang berhasil divaksin berasal dari empat kelurahan yakni Kalideres, Keagungan, Kembangan Utara dan cengkareng Timur. Adapun HPR tersebut terdiri dari kucing, anjing dan kera.

“Vaksinasi HPR kami gelar dengan sistem jemput bola untuk memudahkan warga pemilik hewan peliharaan agar tetap sehat,” ujar Novy, Jumat (8/11).

Diungkapkan Novy, vaksinasi dilakukan gratis dan tertuang dalam keputusan Menteri Pertanian Nomor 566/Kpts/PD.640/10/2004 tentang pernyataan Provinsi DKI Jakarta bebas rabies.

“Kami terus berupaya status bebas rabies di wilayah DKI Jakarta tetap terjaga,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Puluhan HPR di Wilayah Kebon Baru Berhasil Divaksinasi Rabies

76 HPR di Kelurahan Kebon Baru Divaksinasi Rabies Gratis

Jumat, 01 November 2024 393

World Rabies Day di Taman Margasatwa Ragunan Berlangsung Meriah

Peringatan World Rabies Day di Taman Margasatwa Ragunan Berlangsung Meriah

Senin, 30 September 2024 567

 36 HPR, Divaksin di Kantor Walikota Jakarta Timur

36 HPR Divaksin di Kantor Wali Kota Jakarta Timur

Kamis, 26 September 2024 399

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks