Tinjau Kawasan Bundaran HI, Sekda Joko Pastikan Persiapan Jelang Pelantikan Presiden dan Wapres

Jumat, 18 Oktober 2024 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 495

Tinjau, Kawasan, Bundaran HI, Sekda Joko, Persiapan, Jelang, Pelantikan Presiden, Wakil Presiden

(Foto: Istimewa)

Jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih pada 20 Oktober 2024 mendatang, Pemprov DKI Jakarta berkomitmen untuk menyukseskan dan mendukung penuh kegiatan tersebut. Sebagai tuan rumah, Pemprov DKI Jakarta memastikan segala persiapan dilakukan dengan baik, termasuk dalam menyambut kepala negara sahabat dan perwakilan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

" Jadi kami melakukan peninjauan,"

Untuk itu, Sekda Provinsi DKI Jakarta Joko Agus Setyono dan jajaran Perangkat Daerah terkait meninjau sekitar kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, pada Jumat (18/10) malam. Kawasan tersebut akan digunakan sebagai tempat menginap para tamu negara.

"Jadi kami melakukan peninjauan guna memastikan kesiapan hotel-hotel di kawasan ini (Bundaran HI) bisa menjadi tempat penginapan para tamu negara. Di samping itu, Pemprov DKI Jakarta berupaya menghadirkan suasana hospitality dan kesan yang bagus bagi tamu negara," ujar Sekda Joko, dalam Siaran Pers Pemprov DKI Jakarta.

Sekda Joko menegaskan, pihaknya telah berkoordinasi dengan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) untuk mematangkan persiapan teknis. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga ketertiban dan keamanan saat proses pelantikan berlangsung.

"Selain memastikan para tamu negara terfasilitasi, kita juga tengah menyiapkan kegiatan yang melibatkan masyarakat. Arahan yang kami terima (dari pemerintah pusat), kemeriahan pelantikan ini harus bisa dirasakan oleh warga, khususnya di Jakarta. Jadi nanti bakal ada panggung hiburan serta pesta rakyat. Secara prinsip seperti demikian, kita harus fokus untuk menyukseskan dan warga juga bisa merasakan kemeriahan ini," tandas Sekda Joko.

Peninjauan juga dilakukan di titik videotron yang akan menayangkan live streaming prosesi pelantikan presiden mulai dari keberangkatan hingga pelepasan presiden, maupun ucapan selamat. Terdapat 13 titik panggung hiburan yang tersebar di sepanjang Jalan MH Thamrin dan Jenderal Sudirman. Sementara hotel yang telah dipersiapkan untuk menyambut para tamu negara adalah Hotel Mandarin Oriental di Bundaran HI, serta Hotel Fairmont di Senayan. Indikator pemakaian hotel ditinjau dari kesiapan sarana prasarana dan kepastian hospitality yang baik.

Sinergi lintas dinas dilakukan, di antaranya dengan mengerahkan 1.700 personel Satpol PP Provinsi DKI Jakarta, serta 1.000 personel Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta untuk mengamankan proses pelantikan.

Kegiatan peninjauan turut dihadiri Asisten Pemerintahan Sekda Provinsi DKI Jakarta Sigit Widjatmoko, Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekda Provinsi DKI Jakarta Afan Adriansyah, Plt Asisten Kesejahteraan Rakyat Sekda Provinsi DKI Jakarta Suharini Eliawati, serta Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda Provinsi DKI Jakarta Sri Haryati.

Kemudian hadir juga Kepala Badan Pendapatan Daerah Provinsi DKI Jakarta Lusiana Herawati, Kepala Dinas (Kadis) Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta Andhika Permata, Kadis Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Syafrin Liputo, Kadis Bina Marga Provinsi DKI Jakarta Heru Suwondo,  dan Kadis Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta Asep Kuswanto.

Selanjutnya, Kadis Pertamanan dan Hutan Kota Provinsi DKI Jakarta Bayu Meghantara, Plt Kadis Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Purwosusilo, Kepala Satpol PP Provinsi DKI Jakarta Arifin, dan Wali Kota Administrasi Jakarta Pusat Dhany Sukma.

BERITA TERKAIT
Pj. Gubernur Teguh dan Forkopimda Siap Bersinergi Kawal Program Strategis Jakarta

Pj Gubernur Teguh dan Forkopimda Siap Bersinergi Kawal Program Strategis Jakarta

Jumat, 18 Oktober 2024 677

Sertijab, Pj. Gubernur Teguh, Pengarahan, Perangkat Daerah, Pemprov DKI Jakarta

Hadiri Sertijab, Pj Gubernur Teguh Arahkan Seluruh Perangkat Daerah di Pemprov DKI

Jumat, 18 Oktober 2024 758

 1.700 Personel Satpol PP Siap Amankan Rangkaian Acara Pelantikan Presiden dan Wapres

1.700 Personel Satpol PP Disiagakan Bantu Pengamanan Pelantikan Presiden

Jumat, 18 Oktober 2024 581

Jelang Pelantikan Presiden/Wapres,Satpol PP Jaktim Kerahkan 243 Personel

243 Personel Satpol PP Jaktim Bantu Pengamanan Acara Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden

Jumat, 18 Oktober 2024 636

Pemkot Jakpus Monitoring Infrastruktur Jelang Pelantikan Presiden

Pemkot Jakpus Monitoring Infrastruktur Jelang Pelantikan Presiden

Senin, 14 Oktober 2024 402

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks