Sudin KPKP Jaksel Lakukan Pengawasan Pangan di Lima Pasar

Kamis, 17 Oktober 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 342

Sudin KPKP Jaksel Lakukan Pengawasan Pangan di Lima Pasar

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

S emua bebas dari kandungan Formalin 

Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Selatan melakukan pengawasan pangan terpadu di lima pasar yang ada di Kecamatan Kebayoran Baru dan Kecamatan Mampang Prapatan. 

Kasie Ketahanan Pangan dan Pertanian Sudin KPKP Jakarta Selatan, Siti Halimah mengatakan, pengawasan di dua kecamatan tersebut merupakan upaya menjaga keamanan pangan bagi warga.

"Dalam pengawasan pangan ini kita mengambil sampel pangan pertanian dan peternakan Langsung kita uji coba di mobil laboratorium," ujarnya, Kamis (17/10). 

Halimah menjelaskan, adapun kelima pasar yang dilakukan pengawasan meliputi Pasar Mayestik dengan 24 sampel pertanian dan tujuh sampel peternakan. Kemudian, Pasar Radio Dalam dengan 17 sampel pertanian dan tujuh sampel peternakan.

Selanjutnya, di Pasar Santa diambil 18 sampel pertanian dan enam sampel peternakan. Sementara itu, Ranch Market Kemang ada 12 sampel pertanian dan empat sampel peternakan, serta di Hero Kemang ada 10 sampel pertanian dan empat sampel peternakan yang diambil. 

"Total yang kita ambil seluruhnya berjumlah 109 sampel, dimana seluruhnya kita sudah uji lab dan hasilnya aman semua bebas dari kandungan Formalin dan Rhodamin B, serta untuk bahan campuran berbahaya lainnya," terangnya.

Sementara itu, salah seorang pengunjung pasar, Yeni (42) menuturkan, pengawasan pangan ini sangat bagus. Adanya pemeriksaan pangan tersebut membuat dirinya merasa aman berbelanja di pasar.

"Kalau bisa dirutinkan pemeriksaannya agar kita sebagai konsumen menjadi sehat dengan mengonsumsi bahan pangan yang dijual," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 30 Warga Pegangsaan Dua Ikuti Pelatihan Diversifikasi Olahan Ternak

30 Warga Pegangsaan Dua Dilatih Bikin Pangan Olahan Ternak

Selasa, 15 Oktober 2024 452

Dinas KPKP Lakukan Pengawasan Pangan Segar di Jaksel

Dinas KPKP Lakukan Pengawasan Pangan Segar di Jaksel

Kamis, 15 Agustus 2024 699

BBPOM Jakarta Gelar Intensifikasi Pengawasan Pangan Olahan di Ramadan Hingga Idul Fitri

Intensifikasi Pengawasan Pangan Terus Dilakukan BBPOM di Jakarta

Senin, 01 April 2024 7676

Pemkot Jaksel Lakukan Pengawasan Pangan di Pasar Santa

Pengawasan Pangan Dilakukan di Pasar Santa

Senin, 01 April 2024 7524

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks