Sudinhub Jakbar Tindak 20 Sepeda Motor Parkir Liar di Glodok

Senin, 07 Oktober 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 480

 20 Kendaraan Roda Dua Terjaring Razia OCP di Jalan Pancoran

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Barat menindak 20 sepeda motor yang kedapatan parkir liar di sepanjang trotoar Jalan Pancoran, Kelurahan Glodok, Kecamatan Taman Sari, Senin (7/10).

"Trotoar untuk pejalan kaki,"

Komandan Regu Satpelhub Kecamatan Taman Sari, Aceng mengatakan, pihaknya menggelar kegiatan rutin monitoring dan razia parkir liar kendaraan roda dua dan empat. Salah satu lokasi yang menjadi sasaran petugas yakni trotoar Jalan Pancoran.

“Kegiatan ini dalam rangka menegakkan Perda No 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum di Wilayah DKI Jakarta,” ujar Aceng.

Hasilnya, sebanyak 20 kendaraan yang parkir liar di trotoar Jalan Pancoran langsung ditindak dan dikenakan sanksi operasi cabut pentil (OCP).

Tak hanya menindak, sambung Aceng, pihaknya secara persuasif juga menghalau para pemilik kendaraan roda dua agar tidak memarkirkan kendaraannya di tempat terlarang dan mengarahkannya untuk parkir di lokasi yang sudah ditentukan oleh Pemprov DKI Jakarta.

“Trotoar untuk pejalan kaki. Kami berharap sanksi cabut pentil yang diberikan akan memberikan efek jera agar para pelanggar tidak mengulanginya lagi,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Parkir di Trotoar, 13 Motor Disanksi Cabut Pentil

Parkir di Trotoar, 13 Motor Disanksi Cabut Pentil

Sabtu, 29 Juni 2024 417

 76 Kendaraan Terjaring Operasi Lintas Jaya di Jaktim

76 Kendaraan Terjaring Operasi Lintas Jaya di Jaktim

Selasa, 27 Agustus 2024 500

Petugas Gabungan Gelar Penertiban Parkir Liar di Tanjung Priok

Enam Mobil Pelanggar Parkir di Tanjung Priok Disanksi

Rabu, 07 Agustus 2024 664

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468508

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307246

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285056

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283957

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282633

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks