Senin, 02 September 2024 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 585
(Foto: Anita Karyati)
Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, mempercantik
lingkungan warga di Jalan Sunter Jaya II, RT 14/02 dengan mural.Lurah Sunter Jaya, Eka Persilian Yeluma mengatakan, lukisan mural mengusung tema "Go Green" dengan ditambahkan tulisan-tulisan yang memotivasi.
"Pembuatan mural sepanjang 200 meter itu sudah dimulai sejak pertengahan Agustus lalu. Saat ini sedang dilakukan finishing oleh petugas, targetnya besok selesai," ujarnya, Senin (2/9).
Eka menjelaskan, dalam pembuatan mural ini dikerahkan sebanyak tiga Pasukan Oranye dengan peralatan pendukungnya.serta kebutuhan lainnya untuk pembuatan mural seperti cat dan tiner.
"Semoga mural ini dapat dinikmati para pengguna jalan yang melintas Jalan Sunter Jaya II dan menjadi media penyampaian pesan yang efektif kepada warga, terutama untuk melakukan penghijauan," ungkapnya.
Ia menambahkan, saat ini juga dilakukan upaya mempercantik lingkungan di RW 05 dan RW 02 dengan pembuatan taman vertikal hingga kolam ikan di RPTRA Sunter Mas di RW 08.
"Seluruhnya menggunakan Dana Alokasi Umum dari pemerintah pusat. Kita manfaatkan semaksimal mungkin agar lingkungan semakin bersih, nyaman, indah, dan memiliki nilai lebih," bebernya.
Sementara itu, salah seorang warga RW 02, Vicky (27) mengapresiasi dan senang karena wilayahnya kini jadi lebih berwarna.
Menurutnya, keberadaan mural ini dapat memotivasi warga untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih dan indah.
“Sangat bagus dan menarik, terlebih di jalan itu terdapat sekolah TK, anak-anak sangat senang. Tentu warga sangat mengapresiasi adanya mural ini," tandasnya.