Pelajar SD di Jakpus Ikut Lomba Bertutur tingkat Nasional

Jumat, 30 Agustus 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1056

Pelajar SD dari Jakpus akan Mewakili DKI ke Lomba Bertutur tingkat Nasional

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pelajar sekolah dasar (SD) dari Jakarta Pusat, Karenina Zahra Alkhansa, akan mewakili DKI Jakarta dalam lomba bertutur tingkat Nasional yang rencananya digelar pertengahan September nanti.

"H anya lomba bertutur yang jenjangnya sampai tingkat nasional,"

Kepala Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Pusip) Jakarta Pusat, Irwan Septinadi mengatakan, siswi dari SD Taman Pendidikan Kencana itu terpilih mewakili DKI Jakarta setelah berhasil menjadi yang terbaik dalam Lomba  Hari Anak Jakarta Membaca (Hanjaba) tingkat provinsi.  

"Dari enam kategori lomba dalam Hanjaba, hanya lomba bertutur yang jenjangnya sampai tingkat nasional," katanya, Jumat (30/8).

Dijelaskan Irwan, pihaknya akan melakukan pembinaan dan penguatan kepada Karenina untuk menghadapi lomba di tingkat nasional nanti.

Kepala Seksi Perpustakaan Suku Dinas Pusip Jakarta Pusat, Noor Muchyadi mengatakan, enam kategori yang dilombakan dalam Hanjaba yakni, lomba bertutur, membaca puisi, menggambar dan mewarnai, serta mengeja kata bahasa Indonesia untuk anak usia SD. Sedangkan lomba komik strip dan pidato bahasa Indonesia untuk kategori usia anak SMP.

Dari keenam kategori itu, ungkap Noor, kontingen Jakarta Pusat berhasil meraih juara pertama lomba bertutur, mengeja kata bahasa Indonesia dan membuat komik strip. 

Lalu, juara tiga lomba membaca puisi, serta juara harapan dua lomba komik strip. 

"Kontingen Jakarta Pusat tampil menjadi juara umum dalam Hanjaba DKI Jakarta tahun ini ," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Anak, Lomba, Hanjaba, 2024

Hanjaba 2024 Gelar Berbagai Lomba, 140 Anak Ikut Serta

Rabu, 28 Agustus 2024 961

Ini Pemenang Lomba Hanjaba Jakarta Utara

Ini Pemenang Lomba Hanjaba Jakarta Utara

Sabtu, 24 Agustus 2024 1352

330 Peserta Ikuti Lomba Hanjaba di Jaktim

Lomba Hanjaba di Jaktim Diikuti 330 Peserta

Selasa, 20 Agustus 2024 645

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468686

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307437

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285218

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284090

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282754

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks