Selasa, 11 Agustus 2015 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 3626
(Foto: Suparni)
Wakil Bupati Kepulauan Seribu, M Anwar mengatakan, sebagai wilayah kepulauan, wisata bahari di Kepulauan Seribu perlu dibenahi, terutama pada bidang pelayanannya.
"Penting untuk memberdayakan masyarakat di sektor pariwisata, terutama pada bidang pelayanan atau service," ujar Anwar di sela-sela kunjungannya ke Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Selasa (11/8).
Anwar berharap, perbaikan pelayanan yang lebih profesional di sektor wisata bahari dapat meningkatkan kesejateraan ekonomi masyarakat Pulau Seribu.
Dia juga meminta agar para pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu aktif memberikan edukasi kepada masyarakat, terkait program kerja yang sudah ada.
"Selain mengedukasi program-program yang sudah ada, juga harus memberikanan pelayanan yang baik kepada warga," tandasnya.