Selasa, 13 Agustus 2024 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Toni Riyanto 1013
(Foto: Tiyo Surya Sakti)
Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan membuka tiga posko layanan medis bagi penyintas kebakaran di RW 06 dan RW 12 Kelurahan Manggarai, Kecamatan Tebet.
Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Selatan, Yudi Dimyati mengatakan, hari ini sudah dibuka tiga posko layanan medis yang dekat dengan lokasi pengungsian.
"Kita buat posko di area Stasiun Manggarai, gudang atau bengkel KAI, dan di dekat SDN 05 Manggarai," ujarnya, Selasa, (13/8).
Yudi menjelaskan, posko kesehatan tersebut akan beroperasi 24 jam dengan mekanisme pembagian tugas menjadi tiga sif per hari.
"Ada dua tenaga kesehatan yang ditugaskan di masing-masing posko," terangnya.
Yudi mejelaskan, layanan yang diberikan meliputi, pemeriksaan kesehatan, pemberian obat hingga trauma healing, khusunya bagi anak-anak.
"Semuanya kita berikan gratis dan kita juga turut melakukan pemeriksaan kandungan makana katering yang dibagikan kepada penyintas kebakaran," terangnya.
Ia menambahkan, layanan kesehatan di posko akan terus diberikan menyesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi di lapangan. Apabila beberapa hari ke depan sudah berkurang, maka layanan akan bersifat
mobile ."Semoga dengan layanan kesehatan yang kita berikan akan menjaga kesehatan jasmani, rohani, dan mental penyintas kebakaran," tandasnya.